Kominfo Temukan Ratusan Info Hoaks Soal Vaksin Gratis dari WHO, Ini Fakta yang Benar, Jangan Asal Percaya

- 11 Februari 2021, 22:11 WIB
Hoaks vaksin Sinovac merupakan vaksin COVID-19 dengan efektivitas paling rendah
Hoaks vaksin Sinovac merupakan vaksin COVID-19 dengan efektivitas paling rendah /covid19.go.id

PORTAL JOGJA - Kasus informasi menyesatkan dan hoaks terkait vaksin Covid-19 masih banyak ditemukan di media sosial.

Salah satunya beredar informasi pemberian vaksin covid-19 dan program vaksinasi gratis dari organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk warga Indonesia.

Informasi pemberian vaksin covid-19 dan vaksinasi gratis itu beredar melalui berbagai platform media sosial. Bahkan di berbagai grup WhatsApp (WA) terus dibagikan dan menyebar secara berantai hingga saat ini.

Baca Juga: ShopeePay Super Online Deals Hadir Meriahkan Momen Imlek di Rumah

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) hingga awal Februari ini telah menemukan lebih dari 100 berita hoaks berkaitan dengan vaksin covid-19. Berita hoaks vaksin gratis ini beredar luas melalui sejumlah platform media sosial.

Pesan tersebut menyertakan tautan untuk mendaftar vaksinasi gratis itu.

Berikut ini isi informasi hoaks terkait vaksin gratis dari WHO. Berita ini juga sudah dibantah oleh banyak pihak termasuk oleh Kementerian Kominfo.

Baca Juga: Bulan Rajab Jatuh Pada 13 Februari 2021, Berikut ini Doa Niat Puasa Rajab

Baca Juga: 4 Keutamaan Puasa Rajab yang Luar Biasa, Baik untuk Kesehatan dan Dihapus Dosanya

"Organisasi Kesehatan Dunia memberikan vaksin covid-19 gratis. Saya mendapat vaksin covid-19 gratis, senang sekali. Keluarga dan teman-teman saya juga sudah divaksinasi. Anda harus mengajukan vaksinasi sesegera mungkin. Klik tautan untuk mengajukan vaksinasi.
https://www.svwa.cn/tiaoban.php?app=yimiao".

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x