Masih Ogah Konsumsi Terong ? Ini Dia Sederet Manfaat Terong

- 21 November 2020, 15:48 WIB
Terong Ungu, sayuran bermanfaat dan mudah didapat.
Terong Ungu, sayuran bermanfaat dan mudah didapat. /- Foto : Portal Jogja/Siti Baruni

PORTAL JOGJA - Terong, buah yang dimasukkan dalam katerori sayuran ini tak selalu disukai. Beberapa orang tidak menyukai teksturnya yang lembek saat dimasak, ada yang tak suka karena mitosnya membuat pria lemah syahwat.

Soal makanan memang kembali pada selera tiap orang. Tapi kalau tidak suka gara-gara informasi yang salah, tentu sangat disayangkan. Apalagi terong ternyata memiliki kandungan gizi yang bagus untuk tubuh.

Selain itu, terong juga memiliki keunggulan lain yaitu harganya yang murah, mudah diperoleh (tidak mengenal musim) dan mudah dibudidayakan.

Baca Juga: Menikmati Musik Di Sela Rimbun Pohon Pinus ? Datang Saja Ke Puncak Becici Akhir Pekan

Lantas apa saja manfaat terong ?

Terong dikenal memiliki kandungan Serat, Kalori, Kalium, Karbohidrat, Vitamin K, Vitamin C, Folat dan Mangan. Tentu saja, kandungan serat pada terong dapat membantu menghambat pencernaan dan penyerapan gula di tubuh. Ini akan membuat kadar gula darah menjadi lebih stabil.

Selain itu, kandungan serat, kalium, vitamin dan fitonutrien dalam terong juga dipercaya mampu membantu menjaga kesehatan jantung.

Terong ungu juga dipercaya memiliki kandungan asam folat yang dibutuhkan oleh ibu hamil yang berfungsi mencegah gangguan pentumbuhan janin dan bayi lahir cacat.  

Baca Juga: Daftar Joran Pancing Terbaik dan Berkualitas untu Mancing di Akhir Pekan

Selain itu, terong juga dipercaya mampu membantu melindungi sel tbuh dari kerusakan akibat radikal bebas, membantu menjaga kesehatan tulasng dan hati.

Halaman:

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x