5 Cara Ampuh Hilangkan Bau Tak Sedap dari Sepatu Tanpa Harus Mencuci

30 April 2021, 13:38 WIB
Ilustrasi Cara mudah menghilangkan bau tak sedap dari sepatu. //pixabay

PORTAL JOGJA - Bau tak sedap seletah menggunakan sepatu selama seharian, acapkali dijumpai oleh banyak pekerja kantoran.

Aroma yang tak sedap ini dapat mengganggu orang lain. Bahkan bau tak sedap ini dapat juga membuat seseorang merasa minder terutama ketika harus melepas sepatunya, misalnya saat akan makan bersama ataupun pertemuan dengan banyak orang.

Lalu bagaimana cara untuk menghilangkan bau sepatu yang tak sedap dan sangat mengganggu?

Baca Juga: 10 Manfaat Mengonsumsi Buah Melon Jingga, Salah Satunya Sebagai Penyeimbang Cairan Tubuh

Cara menghilangkan bau tak sedap ini dapat dilakukan dengan beberapa cara, bahkan bahan-bahannya sangat mudah dijumpai disekitar kita. Berikut cara untuk menghilangkan bau sepatu yang tak sedap:

1. Kopi

Kopi merupakan minuman yang acapkali dikait-kaitkan dengan penghilang kantuk. Namun tidak hanya itu saja, ternyata kopi juga dapat digunakan sebagai bahan untuk menghilangkan bau.

Bau tak sedap dari sepatu pun dapat dihilangkan secara efektif menggunakan bubuk ataupun biji kopi.

Langkah yang harus dilakukan, pertama yakni memastikan sepatu yang akan dihilangkan baunya dalam keadaan bersih dan kering. Lalu masukkan bubuk kopi ke dalam sepatu, maun sebelumnya bungkus bubuk kopi tersebut menggunakan tissue, ataupun kain. Diamkan bubuk kopi semalaman agar memberi hasil yang maksimal pada sepatu kamu.

Baca Juga: Siapkan Alatmu, Sekarang Saat yang Tepat Untuk Memancing di Sungai Progo

2. Baking Soda

Baking soda memiliki banyak kegunaan selain untuk bahan campuran pembuatan kue. Baking soda ternyata dapat dimanfaatkan sebagai salah satu bahan cara menghilangkan bau sepatu. Baking soda memiliki kemampuan untuk menyerap bau yang tidak sedap.

Caranya tinggal taburkan baking soda ke dalam sepatu, kemudian diamkan semalaman.

Keesokan harinya, Anda dapat membersihkan baking soda di dalam sepatu dan bau tak sedap di sepatumu sudah hilang.

3. Koran Bekas atau Kertas Bekas

Koran bekas selain dapat digunakan sebagai media untuk membungkus barang, ternyata bisa juga dimanfaatkan menjadi media yang dapat menyerap bau tidak sedap pada sepatu.

Caranya, ambil koran bekas ataupun kertas bekas, lalu bungkus seluruh permukaan sepatu dengan rapat dan rapi menggunakan koran bekas tersebut. Namun sebelum itu semua dilakukan, pastikan sepatu dalam keadaan kering untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Setelah terbungkus dengan rapat, simpan sepatu tadi di tempat yang cukup dingin selama semalam atau lebih. Nantinya bau pada sepatu akan terserap oleh koran pembungkusnya.

4. Masukkan Sepatu ke dalam Kulkas

Adalagi satu cara yang cukup ekstrem untuk dilakukan yakni memasukkan sepatu kedalam kulkan atau lemari pendingin.

Cara yang cukup aneh dan konyol ini ternyata dapat menghilangkan bau yang tidak sedap dari sepatu.

Namun sebelum melakukan hal ini, pastikan kamu sudah mendapatkan izin. Untuk menghindari kotoran yang terjatuh dalam kulkas, Kamu bisa membungkus sepatu dengan kantong plastik sebelum dimasukkan.

5. Kenakan Kaos Kaki

Cara yang satu ini juga cukup efektif untuk mengurangi munculnya bau pada sepatu. Menggunakan kaos kaki dapat membantu untuk menyerap keringat yang dihasilkan oleh kaki mu. Keringat yang ditimbulkan ini lama-kelamaan akan membuat bau tak sedap pada sepatumu.

Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu dapat mengganti kaos kaki secara berkala misalnya dua atau tiga hari sekali.

Jika kamu jarang mengganti kaos kaki, sepatumu akan tetap mengeluarkan bau tidak sedap karena kaos kaki telah menampung banyak bakteri kaki. ***

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Tags

Terkini

Terpopuler