5 Amalan di 10 Malam Terakhir Bulan Ramadhan Menurut Khalid Basalamah, Nomor 3 Terhalang Pandemi Covid-19

- 30 April 2021, 12:04 WIB
Ustad Khalid Basalamah/Youtube Khalid Basalamah Official
Ustad Khalid Basalamah/Youtube Khalid Basalamah Official /

Yang paling tepat adalah beribadah lebih baik dalam sepuluh hari terakhir secara penuh.

“Dengan kita fokus 10 hari itu, mau ganjil atau genap pasti anda akan dapat(lailatul qadar), in syaa Allah,” ujar ustad kelahiran Makassar tahun 1975 ini di channel YOutube Khalid Basalamah dan dikutip Portaljogja.com.

Ada lima amalan yang dianjurkan dilakukan menurut Khalid Basalamah yang didasarkan dari hadis-hadis shahih.

1. Memperbanyak Shalat Malam

Shalat sunah yang dilakukan pada malam hari, seperti shalat tarawih dan shalat tahajud. Kedua shalat ini berbeda berdasarkan waktu pelaksanaannya.

Di bulan Ramadhan, shalat tarawih biasanya dilaksanakan langsung setelah shalat isya, meskipun waktunya luang hingga subuh datang.

Shalat tahajud hanya dikerjakan saat sepertiga malam. Setelah melakukan shalat tarawih, shalat tahajud atau qiyamul lail, lalu ditutup dengan shalat witir.

Menurut Khalid Basalamah, saat 10 hari bulan Ramadhan di Masjid Nabawi dan Masjidil Haram, biasanya setelah shalat isya dilakukan tarawing 20 rakaat.

Setelah jam 12 malam, baru dimulai shalat tahajud atau qiyamul lail dan witir, dikerjakan 11-13 rakaat.

Saat shalat dianjurkan menggunakan pakaian yang bagus, bersih dan menggunakan wangi-wangian.

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x