Ini Penampakan Jemaah Haji Saat Tawaf dan Sai di Masjidil Haram

- 29 Juli 2020, 23:09 WIB
Jemaah haji tawaf di Masjidil Haram.
Jemaah haji tawaf di Masjidil Haram. /Bagus Kurniawan/(saudi press agency)

PORTAL JOGJA - Para jemaah haji yang tiba di Mekah langsung melakukan tawaf qudum di Masjidil Haram. Saat melakukan tawaf juga harus memenuhi protokol Covid-19.

Sesuai protokol kesehatan, jemaah saat melakukan tawaf tidak berdesak-desakan namun jaraknya diatur. Jarak antara jemaah satu dengan lainnya sekitar 1,5 meter. Kemdian ada tanda-tanda khusus di lantai Masjidil Haram yang mengelilingi Ka'bah.

Jemaah harus mengikuti tanda yang ada. Ada pula petugas atau sukarelawan yang mengatur dan mengarahkan sehingga saat tawaf berjalan tertib.

Baca Juga: Death Vomit Luncurkan Album Terbaru

Hal itu terlihat dari foto-foto di Saudi Press Agency (SPA) hari ini, Rabu (29/7). Beberapa foto menunjukkan situasi saat jemaah haji melakukan tawaf dan sai di Safa dan Marwah.

Di sekliling pagar pembatas Ka'bah juga ada banyak petugas yang berjaga untuk mengantisipasi agar tidak ada jemaah yang nekat melompat pembatas. Sebab jemaah juga dilarang menyentuh kain Ka'bah dan Hajar Aswad.

Sedangkan saat Sai antara Safa dengan Marwah, juga dijaga petugas dan sukarelaan. Jemaah haji berjalan tertib mengikuti tanda yang telah dibuat. Mereka berjalan seperti layaknya orang sedang berbaris. Antar jemaah satu dengan yang lain juga ada jarak sekitar 1,5 meter.

Baca Juga: Kemarau Musim ini Diprediksi Tidak Separah Tahun Lalu

Mayjen Mohammed bin Wasl Al-Ahmadi, asisten komandan Pasukan Keamanan Haji untuk Masjidil Haram seperti dikutip Arab News, mengatakan langkah-langkah pencegahan penyebaran virus corona dengan membuat jalur masuk dan keluar khusus yang telah disiapkan di Masjidil Haram.

Rute khusus untuk jamaah akan membentang dari bagian selatan dan barat masjid, serta di sekitar daerah sekeliling dan tepat Sai.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Saudi Press Agency Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x