Link Pendaftaran Dana Bantuan UKM Facebook Lengkap Dengan Syaratnya

- 10 Oktober 2020, 20:20 WIB
Ilustrasi Facebook.
Ilustrasi Facebook. /PIXABAY/mohammed_saleh

PORTAL JOGJA - Platform jejaring pertemanan Facebook ditengah pandemi Covid-19 ini memberikan angin segar bagi para pelaku bisnis khususnya bagi pelaku usaha kecil dan menengah (UKM).

Diketahui, terdapat anggaran sebesar Rp 12,5 miliar yang akan digelontorkan Facebook untuk membantu keberlangsungan usaha di Indonesia.

Selain bantuan senilai Rp12,5 miliar, Facebook juga memberikan bimbingan secara virtual, dan membantu mempromosikan bisnis yang dikelola oleh UKM.

Baca Juga : Tahap 2 Dibuka, Ini Cara Pendaftaran Banpres Produktif

Baca Juga : Cara Akses Kuota Gratis dari Kemendikbud, Mulai Dari Paud Hingga Mahasiswa

Bantuan finansial dari Facebook ini rencananya akan menyasar 400 pelaku usaha kecil, khususnya yang berada di wilayah Jabodetabek.

“Kami menawarkan dana dan bantuan dalam bentuk uang tunai dan kredit iklan untuk usaha kecil di Indonesia unruk membantu selama waktu yang penuh tantangan ini,” tulis Facebook dalam laman resmi Facebook for Business.

Sebagai informasi, pendaftaran bantuan ini akan berlangsung hingga 19 Oktober 2020 mendatang.

Baca Juga : Cara Akses Kuota Gratis dari Kemendikbud, Mulai Dari Paud Hingga Mahasiswa

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x