Waspada! Daerah Kebumen dan Purworejo Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

- 23 Februari 2021, 11:41 WIB
Ilustrasi hujan
Ilustrasi hujan /Hening Prihatini/Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL JOGJA - Hujan masih akan mengguyur sejumlah wilayah di Jawa Tengah pada hari ini Selasa 23 Februari 2021.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) hari ini mengeluarkan peringatan dini cuaca di wilayah Jawa Tengah pukul 10:35 WIB yang berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada pukul 10:45 WIB.

Seperti dikutip dari laman BMKG, sejumlah daerah yang berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang tersebut diantaranya.

Kabupaten Kebumen yang meliputi Mirit, Kutowinangun, Ambal, Klirong, Buluspesantren, Kebumen, Pejagoan, Sruweng, Adimulyo, dan Bonorowo.

Baca Juga: Amanda Manopo Pemeran Andin di Ikatan Cinta Dapat Ancaman Pembunuhan, Pengacara: Kami Tidak Akan Toleransi

Baca Juga: Biden Hormati 500 Ribu Warga AS Yang Meningal Karena Covid-19 Dalam Momen Hening

Baca Juga: Ending Alternatif Film Titanic Beredar di Twitter, Rose Sempat Serahkan Kalung Berlian, Tapi Akhirnya?

Kabupaten Purworejo yang meliputi Butuh, Pituruh, Grabag, Ngombol, Bagelen, Banyuurip, Bayan, Kutoarjo, Kemiri, dan sekitarnya.

Kondisi cuaca tersebut dapat meluas ke wilayah Kabupaten Cilacap yang meliputi Maos, Sampang, Adipala, Binangun, Nusawungu, dan Kroya.

Kabupaten Purbalingga meliputi Kemangkon. Kabupaten Kebumen meliputi Gombong, Puring, Ayah, Buayan, Petanahan, Prembun, Alian, Kuwarasan, Rowokele, Sempor, Karanganyar, Karanggayam, Padureso, Poncowarno, dan Karangsambung.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x