Awas, Ada Bahaya jika di Rumah Banyak Cicak. Ini Kata Uztadz Adi Hidayat!

- 8 Desember 2020, 15:28 WIB
Cara mengusir cicak.
Cara mengusir cicak. /Wira adhyatma

PORTAL JOGJA - Siapa tak kenal dengan Cicak. Hewan melata kecil ini sangat mudah dijumpai di dinding-dinding rumah. Biasanya mereka mulai keluar dari sarangnya pada sore hari hingga menjelang pagi.

Maklum saja, Cicak menyukai ruangan yang dalam kondisi terang, lalu mereka mendekat ke sumber cahaya, salah satunya lampu. Sebab, bagi mereka sumber cahaya itu merupakan titik yang disukai serangga-serangga kecil yang memang jadi makanan utama Cicak.

Namun, jika jumlah Cicak terlalu banyak tentu akan muncul masalah. Kotorannya yang berceceran dilantai tentu membuat geram bagi si pemilik rumah yang setiap hari menyapu lantai rumahnya.

Baca Juga: Menanti Pemenang ‘Duel’ Lionel Messi vs Christiano Ronaldo, Berikut Jadwal Grup G Liga Champions

Tak hanya itu saja, terkadang Cicak juga nekat naik ke meja makan. Jika makanan tak ditutup, bisa dibayangkan dengan mudahnya Cicak mendekati makanan itu bahkan ikut memakan makanan yang ada di sana.

Dikutip dari portaljember.com pada artikel yang sudah tayang berjudul “Hati-Hati Jika di Rumah Banyak Cicak, Ustadz Adi Hidayat Sebut Bahaya Ini” menjelaskan bahwa tidak banyak yang mengatahui kalau Cicak sebenarnya juga menjadi sebuah indikasi yang menunjukan kotornya suatu tempat.

Selain menandakan tempat itu kotor, Cicak juga membawa bakteri dan penyakit. Seperti diungkapkan Ustadz Adi Hidayat, dalam video yang diunggah kanal Youtube Motivasi Dakwah tahun lalu dan sudah dilihat 6.600 orang itu, dia mengatakan, Cicak merupakan ujian mudharat yang dihadapi umat muslim.

Baca Juga: 33 Miliar Rupiah Dana Hibah Pariwisata yang Diterima Kota Yogyakarta dari Kemenparekraf

“Cicak masuk dalam ujian mudharat disamping ujian keimanan. Ada mudharat, bukankah ketika Cicak datang menandakan banyak kotoran yang ada di situ. Ada bakteri E. coli yang dia bawa.

Ada kotoran-kotoran yang ada di sekitanya, yang dimakannya pun yang kotor-kotor juga. Apa makanan Cicak? Nyamuk,” ujar Ustdaz Adi Hidayat

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x