Ikuti Event ASAS 2023 di Malaysia, FASI DIY Kirimkan 3 Pesawat Jenis Fix Wing

- 13 September 2023, 13:22 WIB
Tim FASI DIY di acara ASIAN SPORTS AVIATION SUMMIT 2023 di Selangor Malaysia
Tim FASI DIY di acara ASIAN SPORTS AVIATION SUMMIT 2023 di Selangor Malaysia /istimewa / dokumentasi FASI/

PORTAL JOGJA - Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) DIY mengirimkan tiga pesawatnya mengikuti event ASIAN SPORTS AVIATION SUMMIT (ASAS) 2023 yang dilaksanakan di Selangor, Malaysia . Malaysia Sports Aviation Federation (MSAF) selaku penyelenggara, mengundang FASI DIY untuk turut memeriahkan kegiatan Static Show.

 Event ASAS 2023 yang digelar selama tiga hari dari 7 sampai 9 Sept 2023 ini dihadiri oleh 16 delegasi negara. Disela-sela kegiatan Static dan Air Show yang dipertontonkan, terdapat beberapa kegiatan yang dapat dijadikan ajang diskusi membahas konsep Asian Air Games, Digitalisasi Airsports for Asia, dan juga presentasi tentang Airsport Discipline.

Event ini disambut baik oleh FASI DIY. Ketua FASI DIY Komandan Lanud Adisutjipto kemudian menunjuk Jogja Flying Club (JFC) yang merupakan satu-satunya flying club perwakilan dari Indonesia, untuk memberangkatkan tiga pesawat jenis Fix Wing dari JFC.

Baca Juga: Rekor Baru Tercipta di Shopee Live! Ruben Onsu Raup Omzet Rp16 Miliar di Puncak Kampanye Shopee 9.9!

Ketiga pesawat dengan registrasi PK-S 777 (Capt. Tjandra Agus/Capt. Bagyo), PK-S 429 (Capt. Tikno H./Capt. Budhi H.) dan PK-S 266 (Capt. Faslan/Capt. Ari) berangkat menuju ke Subang, Selangor Malaysia. Sebelumnya dilakukan pengecekan kelengkapan berbagai dokumen pesawat serta crew yang harus dikirim terlebih dahulu ke Malaysia untuk terbitnya flight clearance.

Untuk ferry flight (keberangkatan) ketiga pesawat tersebut menempuh waktu dua hari. Rute yang dilalui ketiga pesawat tersebut, berangkat dari Lanud Adisutjipto kemudian taransit di beberapa daerah antara lain Cibubur, Palembang, Pekanbaru dan terakhir di Selangor. Total perjalanan dari Jogja sampai dengan Selangor Malaysia ditempuh sejauh 1.000 Nm.

Setelah pelaksanaan Closing Ceremony, pada tanggal 10 September 2023 ketiga pesawat FASI DIY (JFC) kembali harus menempuh 1.000 Nm (nautical miles) untuk akhirnya dapat landing dengan aman dan selamat sampai di Home Base Lanud Adisutjipto.

Baca Juga: 10 Tips Membeli Motor Bekas, Salah Satunya Cek Riwayat Kendaraan

Bila diperhitungkan jarak dari keberangkatan ke Malaysia sampai kepulangannya kembali ke Indonesia, maka tiga pesawat jenis Fix Wing ini diperkirakan sudah menempuh jarak 2.000 Nm.***

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x