Pendaftaran Bintara TNI Angkatan Laut untuk Lulusan SMA Sederajat, Simak Persyaratan dan Link Pendaftaran

- 9 Januari 2022, 13:44 WIB
Pendaftaran Prajurit Bintara PK TNI AL Gelombang I TA 2022
Pendaftaran Prajurit Bintara PK TNI AL Gelombang I TA 2022 /Tangkapan layar instagram/@tni_angkatan_laut/

PORTAL JOGJA - Bagi anda lulusan SMA yang ingin memiliki karir di dunia militer, tak ada salahnya mengikuti pendaftaran TNI Angkatan Laut.

Saat ini TNI AL sedang membuka pendaftaran dan rekrutmen Bintara Prajurit Karier (PK) gelombang 1 Tahun 2022.

"TNI Angkatan Laut memanggil putra/putri terbaik bangsa untuk menjadi Prajurit Bintara PK TNI AL Gelombang I TA 2022," demikian pernyataan dari akun Instagram resmi @tni_angkatan_laut, Minggu, 9 Januari 2022.

Rekrutmen TNI AL Prajurit Bintara PK TNI AL sudah dibuka sejak 13 Desember 2021 dan berakhir 12 Januari 2022.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG: Potensi Hujan Leba di Berbagai Wilayah Indonesia Beberapa Hari ke Depan

Persyaratan Umum Calon Bintara PK TNI AL:

1. Warga negara Republik Indonesia, pria dan wanita, beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945, bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS)

2. Usia serendah-rendahnya 17 tahun 9 bulan dan setinggi-tingginya 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan pertama tanggal 08 April 2022

3. Ijazah minimal lulusan SMA/MA/SMK dengan nilai rata-rata (UAN ditambah UAS) minimal 55,00 dari jurusan:

Teknik Perkapalan
Teknik Geomatika
Teknik Mesin
Teknik Pesawat Udara
Akuntansi dan Keuangan
Seni Musik
Pelayaran Kapal dan Penangkapan Ikan
Teknik Informasi dan Komunikasi
Seni Broadcasting dan Film

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x