Sebagian Wilayah Indonesia Berawan Menurut Prakiraan BMKG, Kota Mana Saja

- 17 Juli 2022, 12:09 WIB
Ilustrasi Cuaca Berawan.
Ilustrasi Cuaca Berawan. /- Foto : Portal Jogja/Siti Baruni

PORTAL JOGJA - Sebagian besar wilayah di Indonesia diperkirakan akan mengalami cuaca berawan pada Minggu 17 Juli 2022, menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).  

Cuaca berawan diprakirakan akan terjadi di sejumlah daerah yakni Serang, Bandung, Semarang, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Lampung, Gorontalo, Banjarmasin, Makassar, Kendari, Jayapura dan Manokwari.

Sementara cuaca di wilayah Jambi dan Pontianak berpotensi kabut. Selanjutnya wilayah yang akan mengalami cuaca cerah berawan yakni Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Pekanbaru, Palembang, Denpasar, Mataram, Kupang, Mamuju, Palu, Manado dan Sofifi.

Baca Juga: Gelombang Tinggi Menerjang Kawasan Pantai Selatan dari Gunungkidul Hingga Kulon Progo, Sejumlah Warung Rusak

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Minggu 17 Juli 2022: Film The Day The Earth Stood Still dan Anak Jalanan

Wilayah yang berpotensi cerah pada hari ini adalah Banda Aceh dan Padang. Kemudian awan tebal diprakirakan akan memayungi beberapa daerah yakni Bengkulu, Pangkal Pinang dan Medan.

Sementara hujan dengan intensitas ringan diprakirakan akan terjadi di Samarinda, Tanjung Selor dan Ambon.***

 

Editor: Chandra Adi N

Sumber: BMKG ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x