Tanggapan Moeldoko Terpilih Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat Versi KLB, Saya Terima, Terima Kasih

- 6 Maret 2021, 06:13 WIB
Pimpinan sidang Jhoni Allen Marbun (tengah) didampingi para kader lainnya menjawab pertanyaan wartawan saat Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di The Hill Hotel Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat  5 Maret 2021
Pimpinan sidang Jhoni Allen Marbun (tengah) didampingi para kader lainnya menjawab pertanyaan wartawan saat Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di The Hill Hotel Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat 5 Maret 2021 /ANTARA FOTO/Endi Ahmad/

PORTAL JOGJA - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) yang digelar di Deli Serdang Sumatera Utara (sumut) menetapkan Moeldoko sebagai ketua umum periode 2021-2025.

Sidang yang yang digelar di Hotel The Hill Sibolga, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Jumat 5 Maret 2021 dipimpin oleh Jhoni Allen. Sidang yang digelar oleh mantan kader Partai Demokrat telah menetapkan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko sebagai Ketua Umum (Ketum) versi KLB.

Baca Juga: Merry Sampaikan Hal Tak Terduga ke Raffi Ahmad, Katanya: Kalo Ingat Antara Sakit Hati dan Sedih

Baca Juga: Penjelasan Menteri Perdagangan M. Lutfi Soal Pernyataan Presiden Jokowi untuk Benci Produk Asing

Menanggapi hasil keputusan KLB Partai Demokrat versi Deli Serdang Sumut Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025 Moeldoko mengajak seluruh kader partai untuk bersatu dan kompak memajukan partai guna meraih kejayaan.

"Saya mengajak seluruh kader Demokrat dari Sabang sampai Merauke untuk bersama berjuang meraih kembali kejayaan Demokrat," katanya di acara penutupan KLB yang digelar di Hotel The Hill, Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat 5 Maret 2021 malam.

Menurut Moeldoko, kekuatan Partai Demokrat berada di tangan seluruh kader. Untuk itu ia berharap seluruh pemimpin Partai Demokrat agar menggandeng rakyat.

Baca Juga: Sabtu Dini Hari, Bengkulu Diguncang Gempa M4,9 Kedalaman 3 Km

"Selaku pemimpin partai baik itu di tingkat provinsi sampai dengan kelurahan, harus bersama dengan rakyat," kata Moeldoko dikutip Portaljogja.com dari ANTARA.

Sebelumnya, Moeldoko resmi terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025 dalam acara Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hotel The Hill, Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat.

KLB tersebut juga menetapkan Marzuki Alie yang merupakan mantan Ketua DPR RI, sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat periode 2021-2025. Sementara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinyatakan demisioner.

Baca Juga: Link Gratis Nonton Drama Asia Akhir Pekan di Viu, Ada 16 Drama yang Bisa Dipilih, Simak Sinopsisnya

"Dengan ini memutuskan Bapak Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2015," kata Jhoni Allen.

Keputusan penetapan Moeldoko sebagai Ketum Partai Demokrat versi KLB setelah melalui proses pemungutan suara, voting.

Adapun calon ketum yang diajukan oleh para peserta KLB lainnya adalah Moeldoko dan Marzuki Alie. Moeldoko berhasil mendapatkan suara terbanyak dibandingkan dengan Marzuki Alie.***

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x