Tak Mempan Ditembak Bius, Salah Satu Harimau yang Lepas di Singkawang Dilumpuhkan dengan Peluru Tajam

- 6 Februari 2021, 22:00 WIB
Ilustrasi harimau
Ilustrasi harimau /Pixabay/

PORTAL JOGJA – Salah satu harimau milik Sinka Zoo yang lepas pada Jumat 5 Februari 2021 akhirnya dilumpuhkan dengan peluru tajam.

Tim BKSDA Kalimantan Barat yang diterjunkan bersama TNI dan Polri yang membantu proses pencarian harimau, terpaksa melumpuhkan salah satu harimau dengan peluru tajam.

"Tim kami telah turun ke lapangan untuk melakukan penangkapan harimau. Tim yang kita turunkan di lengkapi dengan senjata bius dan didukung oleh aparat TNI dan Polri, " kata Kepala BKSDA Kalimantan Barat, Sadtata Noor Adirahmanta di Singkawang, Sabtu 6 Februari 2021 seperti dikutip Portaljogja.com dari Antara.

Baca Juga: Hewan Peliharaanmu Dilindungi Undang-undang, Bisa Dihukum Pidana 9 Bulan Jika Lakukan Hal ini

Sadtata menjelaskan, pihaknya terpaksa melumpuhan satwa tersebut dengan tembakan peluru tajam, lantaran saat ditembak dengan obat bius, tidak memberikan pengaruh terhadap harimau tersebut, sehingga dinilai membahayakan petugas.

"Terpaksa dilumpuhkan dengan peluru tajam karena saat akan dilumpuhkan harimau itu akan menyerang petugas dan dikhawatirkan membahayakan nyawa petugas dan masyarakat, mengingat insting pemburunya sudah kembali," tuturnya.

Menurut Sadtata dalam proses pencarian harimau yang lepas tersebut, pihaknya telah semaksimal mungkin mengupayakan keselamatan harimau maupun anggota serta masyarakat.

Sementara itu satu lagi harimau yang lepas akhirnya berhasil dilumpuhkan dengan tembakan obat bius pada Sabtu sore 6 Februari 2021.

Baca Juga: Kota Semarang Dikepung Banjir Lumpuhkan Bandara dan Stasiun, Ini Penyebabnya

Usai ditembak dengan obat bius, petugas harus menunggu kurang lebih 20 menit sambil memantau pergerakan harimau tersebut hingga benar-benar pingsan.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x