Tips Agar Anak Suka Sayur ala Andien, Salah Satunya Adalah Beri Contoh

- 20 Oktober 2021, 09:30 WIB
Tabi, anak kedua penyanyi Andien Aisyah lahap menyantap selada segar.
Tabi, anak kedua penyanyi Andien Aisyah lahap menyantap selada segar. /Foto : Instagram @andienaisyah/

PORTAL JOGJA – Artis penyanyi Andien Aisyah dikenal kerap membagikan cerita tentang keluarga kecilnya. Sajak menikah dengan Irfan Wahyudi Prihutomo atau yang biasa disapa Ippe, Andien telah memiliki dua anak laki-laki.

Kemarin, Selasa 19 Oktober 2021 Andien membagikan foto-foto yang menampilkan kedua anak lelakinya, Anaku Askara Biru atau Kawa dan Anaku Tarisma Jingga atau Tabi. Keduanya tampak tengah menikmati makan bersama di meja berukuran kecil.

Menu yang disajikan Andien pun istimewa, nasi merah, orek tempe, sayur jagung, selada segar dan buah. Lebih istimewa lagi, keduanya asyik makan sendiri tanpa disuapi.

Baca Juga: 4 Alasan Buah Nanas Baik untuk Diabetes, Kandungan Vitamin C dan Serat Tinggi, Berikut Penjelasannya

Unggahan Andien ini tentu saja banyak dipuji penggemarnya, sekaligus membuat penasaran bagaiamana cara Andien membuat kedua buah hatinya suka makan sayur.  

Bagaimana tidak, salah satu foto unggahan Andien memperlihatkan Tabi yang belum genap dua tahun terlihat menikmati selada segar dengan lahap.

“Kenapa bisa pada doyan banget sayuran sih mba? Dari lahir udah dijejelin banget ya?,” tanya akun @yudo_aryoko.  Andien pun membalas dengan ramah, “Nggak pernah dijejelin, dicontohin,” jawab Andien sembari menambahkan emoticon tawa.

Baca Juga: Litto Wisata Baru di Bantul, Bisa Saksikan Sunset, Kerlap-kerlip Lampu Yogyakarta dan Gunung Merapi

Dari jawaban Andien di kolom komentar, berikut tips yang ia bagikan agar anak suka makan sayur:

  • Mengenalkan sayuran sejak MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu).
  • Sayuran diperkenalkan pertama kali sebelum anak dikenalkan pada makanan sumber protein dan karbohidrat dan buah.
  • Orang tua memberi contoh suka makan sayur
  • Orang tua tidak memaksa anak untuk makan             
  • Saat anak bosan sayuran orang tua tetap konsisten memberi contoh makan sayuran

Membacakan cerita tentang makanan sehat agar anak mampu memilih makanan sehat untuk dirinya  

Halaman:

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x