Resep Ayam Bakar Bacem, Manis Legit dan Gurihnya Menggoda

30 September 2021, 23:23 WIB
Ilustrasi ayam bakar utuh. /Foto : Portal Jogja/Siti Baruni

Salah satu menu masakan berbahanPORTAL JOGJA – Salah satu menu masakan berbahan ayam yang banyak disukai adalah ayam bacem. Selain digoreng, ayam bacem juga bisa dimasak dengan cara dibakar menjadi Ayam Bakar Bacem.

Berikut ini Portal Jogja hadirkan resep memasak Ayam Bakar Bacem dengan praktis. Anda dapat memilih memasak ayam utuh atau bisa juga ayam yang telah dipotong-potong.

Jika menghendaki ayam bacem dari ayam kampung, Anda bisa memilih ayam yang tidak terlalu tua agar dagingnya tidak alot, sedang jika menggunakan ayam negeri atau ayam potong, jangan terlalu lama mengungkep bumbu agar tidak mudah hancur.

Baca Juga: Manfaat dan Alasan Mengkonsumsi Vitamin C, Berikut Ini Penjelasan Lengkapnya

Jika membuat ayam bakar utuh, pastikan untuk membelah bagian dada, tepatnya dari bawah leher hingga bagian ekor. Belah jangan sampai putus, cuci bersih dan masak dengan bumbu-bumbu komplit. Jika ada, air kelapa bisa digunakan untuk membuat bacem lebih legit.

Resep  Ayam Bakar Bacem

Bahan :

1 kg daging ayam

Bumbu :

Bumbu halus

5 siung bawang merah

4 siung bawang putih

1 sdt ketumbar

3 butir kemiri

Baca Juga: 20 Link Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021, Download Segera , Lengkap Cara Pasang di Sosmed

Bumbu pelengkap

3 kerat lengkuas iris tipis

5 lbr daun salam

1 buah asam jawa

3 sisir gula merah

kecap manis sesuai selera

air kelapa, jika tidak ada bisa dengan air biasa secukupnya

Garam dan kaldu bubuk

Cara memasak :

  • Cuci bersih ayam
  • Letakkan di dalam wajan atau wadah lain
  • Bumbui dengan bumbu halus dan bumbu tambahan lain.
  • Masukkan pula gula merah
  • Masak dengan api sedang sambil sesekali dibalik
  • Masak hingga bumbu meresap

Baca Juga: Wortel Aman Bagi Penderita Diabetes, Berikut Faktanya

  • Ketika air sudah mendidih dan ayam berubah warna, lakukan tes rasa, lalu kecilkan api. Tambahkan kaldu bubuk. Tutup sampai air setengah surut. Masukkan kecap, aduk rata.
  • Tutup lagi dan masak sampai air menyusut. 

Setelah airnya menyusut, angkat ayam keluar dari bumbunya. Bakar ayam di teflon atau grill sambil dioles dengan sisa bumbu yang dicampur kecap manis, margarin dan beri kecap dan margarin secukupnya.Bakar hingga ayam memiliki efek hitam bakaran.

Kalau ingin lebih lezat, selain menggunakan ayam kampung, ayam bakar bacem juga lebih lezat saat dibakar langsung di atas bara arang kayu. Namun jika tak ada, maka menggunakan wajan teflon pun bisa menjadi alternatif praktis. ***

Editor: Siti Baruni

Tags

Terkini

Terpopuler