Sutradara Ang Lee Terima BAFTA Fellowship Awards, Setara Dengan Charlie Chaplin, Steven Spielberg

- 7 April 2021, 06:44 WIB
Ang Lee ketika menceritakan kisah emosional dalam karyanya kepada BAFTA
Ang Lee ketika menceritakan kisah emosional dalam karyanya kepada BAFTA /Bagus Kurniawan/Instagram BAFTA

PORTAL JOGJA - Ang Lee, sutradara kelahiran Taiwan yang membidani film Crouching Tiger Hidden Dragon dan Brokeback Mountain menerima penghargaan BAFTA 2021 Fellowship Awards.

British Academy of Film and Television Arts (BAFTA) 2021 memilih Ang Lee untuk penghargaan ini dan menjadikannya sejajar dengan sutradara kenamaan dunia lainnya seperti Charlie Chaplin, Steven Spielberg, dan sutradara kenamaan lainnya

Hal ini akan diumumkan secara resmi pada perhelatan BAFTA ke-74 yang akan berlangsung Minggu, 11 April 2021.

Baca Juga: Pakar UGM: Belum Ditemukan Antivirus Covid-19, Terapi Masih Gunakan Drug Repurposing, Apa Itu?

Baca Juga: Samin Tan Buronan KPK Tertangkap Saat Minum Kopi di Jakarta, DPO Lainnya Masih Dikejar

“Kami sangat senang mengumumkan bahwa pembuat film kontemporer inovatif, Ang Lee akan dihormati dengan BAFTA Fellowship di #EEBAFTAs akhir pekan ini!” unggah laman resmi BAFTA di Instagram, Selasa, 6 April 2021.

Setiap tahun BAFTA Fellowship menganugerahkan penghargaan tertinggi ini sebagai pengakuan atas karir yang luar biasa dalam film, permainan atau televisi.

Lee menjadi orang Asia pertama yang menerima penghargaan bergengsi BAFTA Fellowship untuk kategori film, sejak yang dihelatnya BAFTA tahun 1971.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ternyata 6 Kebiasaan Berikut ini Tanpa Disadari Bisa Buat Anda Sakit Diabetes

Baca Juga: BMKG Sebut Siklon Tropis Seroja Bergerak Menjauh, Cuaca Diprediksi Akan Segera Membaik

Sebelumnya, dua penerima penghargaan BAFTA Fellowship yang berasal dari Asia berada dalam genre games atau permainan.

Ini membuat pria yang juga menyutradarai film Life of PI yang diangkat dari novel ini bergabung dengan daftar bergengsi penerima BAFTA Fellowship sebelumnya seperti Charlie Chaplin, Alfred Hitchcock, Steven Spielberg, Stanley Kubrick, Martin Scorsese, Mel Brooks dan Ridley Scott.

Awal karir pria kelahiran Oktober 1954 ini di dunia internasional bermula dengan film The Wedding Banquet yang memenangkan penghargaan Berlin Golden Bear yang kemudian di lirik oleh Oscar alias Academy Awards.

Film selanjutnya, Eat Drink Man Woman masuk dalam nominasi BAFTA tahun 1995.

Baca Juga: Ini Dia 6 Alasan Kenapa Marah-Marah Itu Buruk dan Bisa Sebabkan Penyakit di Tubuh Anda

Baca Juga: ‘Ratu Ganja’ Schapelle Corby Mantan Narapidana Kasus Narkoba di Bali Ini akan Tampil di Acara TV Australia

Bakatnya semakin disadari ketika menyutradarai film epik Crouching Tiger, Hidden Dragon yang meraih film berbahasa asing terbaik dalam penghargaan Oscar sekaligus BAFTA pada tahun yang sama, 2001.

Dua film-nya yang mendapatkan Oscar adalah Brokeback Mountain yang berkisah tentang hubungan terlarang antara dua koboy dan Life of Pi yang menceritakan tentang seseorang yang terombang ambil di lautan, sendirian.

“Merupakan kehormatan yang luar biasa untuk menerima BAFTA Academy Fellowship dan termasuk di antara pembuat film yang brilian,” ujar Lee saat menerima penghargaan BAFTA 2021.

Ketua Komite Film BAFTA Marc Samuelson, menyatakan bahwa tim memilih Lee karena karya-karyanya dianggap merupakan terobosan.

Baca Juga: Ditemukan MutasiVirus Covid-19 Eek di Jakarta, Varian Baru Virus Covid-19

“Ang Lee adalah ahli dalam bidangnya. Dia adalah pembuat film yang sangat serba bisa, berani, dan luar biasa yang dengan mudah berpindah antar genre. Film-filmnya benar-benar terobosan,” ujar Samuelson.

“Ini adalah campuran alami dari rasa dan kepekaan, humor dan sindiran, keseriusan dan patah hati, melodrama, bersama dengan situasi yang menggelikan,” ujar Lee menilai karya-karyanya, seirama dengan penerimaan penonton yang menikmati film-filmnya.

“Kemampuan Lee untuk memasukkan setiap cerita, tidak peduli seberapa epiknya, atau sederhananya, melalui kayaknya yang humanis, menghubungkan kita dengan tingkat emosional karyanya yang luar biasa,” puji Komite Film BAFTA 2021, Samuelson.***

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Celebrity Nine


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x