Waspada! Kenali 5 Tanda Ponsel Anda Diretas

- 8 Februari 2021, 15:29 WIB
Ilustrasi ponsel diretas
Ilustrasi ponsel diretas /Pixabay /B_A/

PORTAL JOGJA - Saat ini kita hidup di zaman yang serba digital. Semakin berkembang dan majunya teknologi, membuat perangkat elektronik terutama telepon seluler menjadi kebutuhan utama di kehidupan sehari-hari.

Selain digunakan sebagai alat komunikasi, pengguna ponsel pintar juga pasti menyimpan sebagian besar data pribadi mereka di alat tersebut.

Bahayanya, terkadang kita tidak menyadari bahwa ponsel kita telah disadap atau diretas dan berbagai tindak kejahatan pun turut menghantui pengguna smartphone atau ponsel pintar, salah satunya penyadapan pada perangkat komunikasi tersebut.

Baca Juga: Program Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Pintar (KIP), Siswa SD-SMA dan Kejar Paket Dapat Bantuan Rp1 Juta

Ponsel yang diretas, umumnya memiliki ciri-ciri khusus. Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri ponsel pintar anda disadap atau diretas, seperti dikutip Portaljogja.com dari akun youtube Bright Side.

  1. Baterai Cepat Habis

Apakah baterai ponsel anda cepat habis? Padahal ponsel anda masih baru. Hal  yang tidak wajar ini kemungkinan ada seseorang yang sedang meretas gawai anda.

Baterai ponsel memang akan ‘menua’ seiring berjalannya umur ponsel anda, namun perlu diwaspadai bila frekuensi baterai tersebut lebih sering dalam kondisi yang habis secara cepat.

  1. Temuan Aktivitas Aneh pada Aplikasi

Penjahat  siber juga ‘beraktivitas’ di beberapa aplikasi anda secara tiba tiba, seperti aktifnya lokasi GPS dan Wi-Fi  yang otomatis aktif secara tiba-tiba.

Selain itu, email yang sudah terbaca, terjadi pengaturan ulang kata sandi di berbagai platform, dan hal lainnya yang aneh bagi pengguna asli.

Baca Juga: Mendes: Dana Desa 2021 Dapat Digunakan untuk Dukung PPKM Skala Mikro

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x