Penting, Para Ortu Perlu Patuhi Rating Game untuk Melindungi Anak

- 18 April 2024, 22:09 WIB
Ilustrasi pemain game
Ilustrasi pemain game /freepik.com /freepik-free/

PORTAL JOGJA - Penggunaan gadget sangat lazim pemakaian game baik online maupun offline. Dalam era bebas ini, perlu kiranya orang tua membimbing dan memastikan rating dari game yang dimainkan anak-anak apakah sesuai dengan umur yang dianjurkan atau tidak. Ini perlu dicermati, demi melindungi anak dari ancaman dan pornografi yang termuat dari game tersebut.

"Dalam game itu semua sudah diberi rating. Jadi, game yang bisa dikonsumsi anak-anak, kayak film kan di-rating. Ya, itu kebijaksanaan pemirsa juga atau dalam urusan game kebijakan pemain. Orang tua juga tanggung jawab lah awasi anaknya kayak nonton film saja," ucap Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi di Jakarta pada beberapa waktu yang lalu, sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Sebenarnya pihak Kominfo sudah melakukan pengaturan bagi pengembang game untuk menyesuaikan muatan permainan dengan usia pemakai. Aturan ini tertuang dalam Peraturan Menteri Kominfo nomor 2 tahun 2024 tentang tentang Klasifikasi Game. Klasifikasi game ini juga disebut sebagai rating game.

Baca Juga: Mau Main Game tapi Tetap Raup Pahala di Ramadhan? Habib Ja'far Beri Kiatnya

Rating game yang dimaksud terbagi atas lima kelompok usia yakni kelompok usia 3 tahun atau lebih, kelompok usia 7 tahun atau lebih, kelompok usia 13 tahun atau lebih, kelompok usia 15 tahun atau lebih, dan kelompok usia 18 tahun atau lebih.

Dalam hal ini pendampingan orang tua diwajibkan untuk kategori kelompok usia 3 tahun dan 7 tahun. Sementara kategori kelompok usia 13 dan 15 tahun orang tua diwajibkan untuk membimbing anaknya.

Pada kelompok usia 3 hingga 15 tahun atau lebih, game tidak boleh menampilkan hal yang berhubungan dengan rokok, minuman berakohol, narkotika, judi, dan horor. Juga pelarangan tentang kekerasan, darah, mutiasi, dan kanibalisme. Termasuk di dalam kriteria ini adalah pornografi, bahasa kasar, dan humor dewasa.

Baca Juga: Rekomendasi Konsol Game Favorit, Mana Pilihanmu

Kementerian Komunikasi dan Informatika juga melakukan langkah untuk memastikan game yang beredar harus sesuai rating dengan cara mewajibkan pengembang game melakukan klasifikasi dengan waktu maksimalnya pada tahun 2026.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x