Ini Nama 30 Pemain Yang Dipanggil Untuk Persiapan Tim U-19 Wanita

- 28 Juni 2023, 04:23 WIB
Ilustrasi para pemain sepakbola wanita sedang bertanding
Ilustrasi para pemain sepakbola wanita sedang bertanding /istimewa / pssi.org/

Tengah: Adelia Rahmadany Isla Kristanto (Jawa Timur), Armelia Nur Sava Zada (Persis Solo), Ayunda Dwi Anggraini (Jawa Timur), Difa Ardita Maharani (Jawa Barat), Helsya Maeisyaroh (Persis Solo), Ina Paulanda Wetipo (Papua), Valencia Cessa Antogia (Manado), Liza Armanita Madjar (Papua), Mediana Herawati Ritonga (Jawa Timur), Rana Wandik (Papua), Rizka Dwi Juniar (Jawa Tengah), Sheva Imut Furyzcha (DKI Jakarta), Siti Rusdianna Retno Sari (Persis Solo), Zaira Aulia Kusuma (DKI Jakarta), Zalfa Alya Putri Wiguna (Akademi Persib)

Depan: Armita Dwi Oktaviani (Persis Solo), Aulia Al Mabruroh (Lampung), Claudia Alexandra Scheunemann (Banten), Marsela Yuliana Awi (Persis Solo), Mayzura Alifa Yusuf (Jawa Barat).

Baca Juga: Kolaborasi Disney dan Vespa Tampilkan Mickey Mouse Edition, Seperti Apa Tampilannya?

Dalam ajang tersebut, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Kamboja, Laos, dan Timor Leste. Untuk Grup B diisi oleh Vietnam, Malaysia, dan Singapura. Sedangkan Grup C ada Thailand, Myanmar dan Filipina.

Rudy telah memantau peta kekuatan tim lain di Grup A. Menghadapi hal tersebut, faktor mental juga akan ditekankan pada pemusatan latihan kali ini.

"Saya rasa di grup ini, karena ini juga adalah turnamen untuk kelompok umur, jadi semua kekuatan tim-tim yang ada di grup A sama rata ya, mungkin yang berbicara banyak nanti adalah mental. Ya di pemusatan latihan, selain melatih sisi permainan, taktik dan lain-lain. Saya juga menekankan tentang mental untuk para pemain," ucap Rudy Eka.

Baca Juga: Angkat Potensi Desa FK UII Resmikan Kandang Kambing dan Gelar Bakti Sosial

Pada ajang kali ini, lawan perdana Indonesia adalah Timor Leste di tanggal 5 Juli 2023. Tanggal 7 Juli 2023, Indonesia akan melawan Laos. Terakhir, Indonesia bertanding dengan Kamboja pada tanggal 9 Juli 2023. Laga semifinal akan berlangsung tanggal 13 Juli 2023 dan laga perebutan peringkat ketiga serta final pada tanggal 15 Juli 2023.***

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah