Pengin Mudik Gratis? PLN Sediakan Kuota untuk 10 Ribu Pemudik Gratis

- 17 Maret 2024, 21:13 WIB
Menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) bekerja sama dengan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka program 'Mudik Asyik Bersama BUMN'
Menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) bekerja sama dengan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka program 'Mudik Asyik Bersama BUMN' /Dok Humas PLN/

PORTAL JOGJA - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT PLN (Persero) bersama Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar program rutin tahunan dengan tajuk 'Mudik Asyik Bersama BUMN 2024'. Dengan kuota lebih dari 10 ribu orang, pendaftaran mudik gratis dapat diakses mulai Sabtu, 16 Maret 2024.

"PLN menyediakan lebih dari 10 ribu kuota mudik yang tersebar di seluruh Indonesia," ucap Direktur Utama PLN (Persero) Darmawan Prasodjo dalam keterangan resmi yang disampaikan di Jakarta pada Sabtu 16 Maret 2024 sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Perusahaan yang mengelola listrik negara ini membuka 6.500 kuota keberangkatan dari Jakarta dan masing-masing 1.000 kuota dari Bandung, Medan, Makassar dan Balikpapan. Sementara moda transportasi yang disediakan berupa bus, kapal laut dan kereta api yang aman serta nyaman untuk seluruh peserta.

Baca Juga: 1700 Pedagang Warmindo di Yogyakarta Mudik Gratis ke Kampung Halaman

Bagi para masyarakat yang berminat dapat terlebih dahulu aplikasi PLN Mobile untuk melakukan pendaftaran. Berikut langkah pendaftaran 'Mudik Asyik Bersama BUMN 2024'.

  1. Peserta mudik gratis harus mengunduh aplikasi PLN Mobile
  2. Satu akun PLN Mobile ini hanya dapat digunakan untuk satu kali pendaftaran.
  3. Buka Aplikasi PLN Mobile, kemudian klik banner 'Mudik Asyik bersama BUMN' guna mengisi form pendaftaran.
  4. Isikan data diri dengan sebenar-benarnya, sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk peserta individu. Sedangkan untuk peserta keluarga, sesuai dengan Kartu Keluarga (KK). Untuk keluarga, maksimal beranggotakan 4 orang.
  5. Formulir wajib diisi oleh calon pemudik dan tidak dapat diwakilkan.
  6. Guna menjaga komitmen peserta mudik pada hari-H keberangkatan, setiap peserta wajib mentransfer uang jaminan sebesar Rp100.000 per orang. Pada saatnya nanti akan dikembalikan dalam bentuk voucher listrik senilai Rp100.000 per orang. Ketentuan uang jaminan tidak dapat dikembalikan jika peserta membatalkan keberangkatan.
  7. Pendaftaran akan ditutup sewaktu-waktu sebelum akhir waktu yang telah ditetapkan, apabila kuota telah terpenuhi
  8. Pendaftaran ulang sekaligus konfirmasi akan dilakukan pada 25 Maret hingga 4
  9. April 2024 untuk memastikan jurusan keberangkatan.
  10. Bersedia menerima informasi seputar mudik melalui Email dan Whatsapp dari Panitia Mudik PLN

Baca Juga: Wapres Ma’ruf Amin Imbau Pemudik Tidak Gunakan Motor: Manfaatkan Mudik Gratis

Pendaftaran online via PLN Mobile dengan

  • Jadwal keberangkatan Jakarta dilayani 16 hingga 18 Maret pukul 09.00-16.00 WIB.
  • Jadwal keberangkatan Medan dilayani 16 hingga 28 Maret pukul 09.00-16.00 WIB
  • Jadwal keberangkatan Makassar dilayani 16 hingga 25 Maret pukul 10.00-17.00 WITA

Untuk keberangkatan dari Jakarta, pengambilan "mudik kit" dan pengembalian jaminan berupa voucher listrik dilakukan di Kantor PLN Pusat.

Baca Juga: Kapolri Lepas 220 Bus Mudik Gratis Polri, Diikuti 11.300 Peserta: Langkah Polri Kurangi Beban Jalan

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA Instagram PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x