Presiden Joko Widodo Usulkan Satu Nama Kapolri : Komjen(Pol) Listyo SIgit Prabowo

- 13 Januari 2021, 19:07 WIB
Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo calon tungal Kapolri yang akan menggantikan Idham Azis
Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo calon tungal Kapolri yang akan menggantikan Idham Azis /PMJ News/Dok, Polri/

PORTAL JOGJA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan, DPR RI telah menerima surat presiden tentang nama calon Kepala Kepolisian Republik Indonesia.

“Pada hari ini, Presiden Joko Widodo telah menyampaikan usulan Pejabat Kapolri kepada DPR RI, atas nama Komjen Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, Msi, untuk mendapatkan persetujuan DPR,” papar Puan Maharani.

Dilansir dari laman resmi DPR RI, Puan menyebutkan, DPR RI akan memperhatikan berbagai aspek dan dimensi yang dapat memberi keyakinan bahwa Kapolri yang diusulkan memenuhi persyaratan.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: BPKH: Dana Kelolaan Haji Tahun 2020 Naik 15 Persen Jadi Rp 143,1 Triliun

Persyaratan itu meliputi syarat adimistratif, kompetensi, profesionalitas, dan komitmen dalam mengawal Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia 1945, NKRI, dan Bineka Tunggal Ika. “Selanjutnya, proses pemberian persetujuan akan dilakukan sesuai mekanisme internal DPR,” ujar Puan.

Salah satunya adalah it and proper test yang akan dilakukan oleh Komisi III DPR RI. “Hasil fit and proper test di Komisi III akan kembali dibawa dalam Rapat Paripurna untuk mendapatkan persetujuan Dewan,” ungkap Puan.

Komjen Pol Listyo Sigit yang diusulkan presiden sebagai calon Kapolri pengganti Jenderal Idham Azsis yang segera pensiun tersebut saat ini menjabat sebagai Kabareskrim Polri.  

Baca Juga: Kasus Baru Covid-19 Pecah Rekor Lagi ! Tembus 11.278 Kasus Bersamaan Dengan Hari Pertama Vaksinasi

Baca Juga: Wagub DIY Hari Ini Jalani Screening, Sebelum Besok Disuntik Vaksin Covid-19

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: DPR RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x