Ada 3 Jenis Identitas yang Bisa Dipakai untuk Mengakses Daftar Penerima Bansos. Apa Saja itu?

- 16 Desember 2020, 08:00 WIB
Ilustrasi Bantuan Langsung Tunai ( BLT ).
Ilustrasi Bantuan Langsung Tunai ( BLT ). /Andreas Desca Budi Gunawan

PORTAL JOGJA - Pada tahun 2021, bantuan sosial (Bansos) BST ini hanya akan cair Rp200 ribu per bulan hingga Juni 2021 mendatang.

Setidaknya ada tiga jenis identitas yang bisa dipakai masyarakat untuk mengetahui namanya masuk dalam daftar penerima bansos atau tidak.

Dikutip dari artikel Berita DIY berjudul "Belum Pernah Dapat Bantuan Bansos BST Rp 300 Ribu Per KK PKH? Lapor ke Nomor Ini agar Cair" pada 13 Desember 2020, tiga jenis identitas yang bisa dipakai yakni NIK, ID DTKS atau nomor PBI JK/KIS. Direkomendasikan memakai NIK berikut cara mengakesnya:

Baca Juga: Terdampak Covid-19, Ini Cara Jitu jika Ingin Klaim Penerima Bansos Cair

1. Setelah memastikan jenis identitas yang digunakan, lalu masukkan Nomor Induk (Kependudukan)
2. Masukkan nama sesuai tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP)
3. Ketik ulang kode Captcha yang sesuai dengan tampilan.
4. Klik kata 'cari' lalu akan muncul data apakah kamu penerima bantuan sosial bansos BST.

Adapun bantuan sosial tunai atau bansos BST Rp 300 ribu per bulan per KK PKH cair bulan Desember 2020 ini. Masyarakat yang belum pernah dapat bisa lapor ke kanal aduan Kementerian Sosial agar pada tahun 2021 nanti bisa cair.

Baca Juga: Benevento vs Lazio : Duel Pelatih Kakak Beradik Filippo Inzaghi – Simone Inzghi Berakhir Imbang 1-1

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, hingga awal Desember 2020, realisasi penyaluran BST telah mencapai 90 persen. Dalam menyalurkan bantuan ini, Kemensos menggandeng PT Pos melalui kantor pos, komunitas dan juga langsung ke rumah-rumah bagi warga disabilitas berat maupun usia lanjut termasuk ke daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T).

Gelombang I dan II hanya menjangkau 33 provinsi karena DKI Jakarta mendapatkan bantuan sosial sembako. Sedangkan pada 2021 BST akan menjangkau semua provinsi termasuk DKI Jakarta.

Baca Juga: Pemda DIY Rekrut Tenaga Bantu. Berikut Informasi Lengkap Posisi Yang Dibutuhkan

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah