Gus Dur Dulu Pernah Bubarkan Kementerian Sosial Karena Dianggap Sarang Korupsi

- 6 Desember 2020, 21:09 WIB
Karikatur Presiden ke-4 Republik Indonesia, Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
Karikatur Presiden ke-4 Republik Indonesia, Abdurrahman Wahid (Gus Dur). /Wahid Foundation/

PORTAL JOGJA – Masyarakat Indonesia hari ini dikejutkan dengan Operasi Tangkap Tangan yang dilakukan KPK terhadap sejumlah pejabat di lingkungan Kementrian Sosial.

Kasus korupsi tersebut pun menjadi sorotan berbagai pihak, karena terkait dengan dana bantuan sosial penanganan Covid-19 untuk masyarakat.

Selain itu, kasus tersebut juga menjerat Menteri Sosial Juliari Batubara yang juga telah ditetapkan sabagai tersangka penerima suap oleh KPK.

Terkuaknya kasus korupsi yang terjadi di Kemensos tersebut, membuat sebuah video wawancara Abdurrahman Wahid yang merupakan Presiden Indonesia keempat kembali mendapat perhatian.

Baca Juga: Mensos Juliari Batubara Serahkan Diri ke KPK, Diduga Menerima Suap Sekitar Rp17 Miliar  

Dikutip Portal Jogja dari tayangan Kick Andy edisi 31 Desember 2009 silam, sosok yang akrab disapa Gus Dur tersebut ternyata pernah membubarkan Departemen Sosial yang saat ini dikenal sebagai Kementerian Sosial.

Jurnalis Andy F Noya selaku pembawa acara Kick Andy, memertanyakan keputusan Gus Dur yang membubarkan Departemen Sosial, padahal banyak orang terlantar yang harus diayomi oleh departemen tersebut.

Gus Dur pun mengungkapkan alasan di balik pembubaran Departemen Sosial selaku lembaga yang seharusnya melayani masyarakat tersebut.

Gus Dur mengatakan, “Persisnya karena departemen itu yang mestinya mengayomi rakyat, ternyata korupsinya gede-gedean. Sampai hari ini !”

Baca Juga: Menteri Sosial Ditetapkan Tersangka oleh KPK, Barang Bukti Uang yang Diamankan Senilai Rp14 Miliar

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: YouTube Twitter Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x