Tarik Tunai dan Cek Saldo 4 Bank BUMN Mandiri, BNI, BRI, BTN di ATM Link Kena Biaya Mulai 1 Juni 2021

- 21 Mei 2021, 15:15 WIB
ilustrasi tarii tunai dari ATM/
ilustrasi tarii tunai dari ATM/ /pixabay/Peggy_Marco

PORTAL JOGJA - Mulai 1 Juni 2021, Bank-bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) akan melakukan penyesuaian tarif transaksi tarik tunai dan cek saldo di mesin anjungan tunai mandiri (ATM) Link.

Dengan demikian, bila ingin melakukan transaksi cek saldo dan tarik tunai di ATM Bank Mandiri dengan menggunakan kartu debit BRI tidak lagi gratis.

Keempat bank pelat merah mematok biaya yang sama untuk transaksi cek saldo sebesar Rp 2.500 dan tarik tunai Rp 5.000 di mesin ATM Himbara yang berbeda dan ATM Link, dari semula Rp 0 atau gratis.

Baca Juga: Ikatan Cinta Episode 282 Malam Ini, Elsa Hamil, Itu Anak Nino atau Ricky, Andin Ngidam Apalagi?

Baca Juga: Kode Redeem Free Fire 'FF' Jumat 21 Mei 2021, A Mystery Bag, Naga Dreki Pet, Mr. Nutcracker

Dilansir dari situs resmi, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, transaksi tarik tunai dan cek saldo yang dilakukan di ATM Himbara berbeda atau ATM Link Aja akan dikenakan biaya mulai 1 Juni mendatang.

"Dalam rangka mendukung kenyamanan nasabah bertransaksi maka setiap transaksi cek saldo dan tarik tunai kartu BRI di ATM Bank Himbara atau ATM dengan tampilan ATM Link akan dikenakan biaya," dalam situs resminya.

"Biaya transaksi ini akan didebet langsung dari rekening nasabah pada saat nasabah melakukan transaksi," tambahnya.

Baca Juga: Kena Aturan Turunan UU Cipta Kerja, 10 Ribu UKM Mainan Terancam Bangkrut

Baca Juga: 137 Domain Investasi Bodong Diblokir Bappebti

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Bank Mandiri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x