Tingkatkan Produktivitas UMKM dengan Inkubasi Bisnis dan Inovasi Teknologi

17 Oktober 2022, 13:47 WIB
Deputi Direktur Ibisma UII Bagus Panuntun dalam acara Workshop Proyeksi dan Strategi Pengembangan Bisnis /Chandra Adi N/@portaljogja.com/

 

PORTAL JOGJA - Produktivitas UMKM yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih rendah berdasarkan data dari Bapenas. Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Koperasi dan UKM DIY Sri Nurkyatsiwi saat membuka acara Workshop Proyeksi dan Strategi Pengembangan Bisnis bagi startup di Yogyakarta Senin 17 Oktober 2022.

"Artinya ada sesuatu rendahnya ini darimana, ternyata ada yang kami sebutkan adalah kontinuitas, dari sisi kualitas dan kuantitas," kata Sri Nurkyatsiwi.

Untuk itu Sri Nurkyatsiwi mengatakan perlunya para pelaku UMKM untuk bergabung dalam sebuah koperasi dan tidak berjalan sendiri-sendiri.

Baca Juga: Mahasiswi IPB yang Terseret Banjir Jasadnya Ditemukan Hanyut Sejauh 80 Km

"Di DIY ada koperasi yang pastinya ini menjadi peluang bagaimana kita bergabung dalam usaha ini tidak sendiri-sendiri tapi bersatu dalam sebuah wadah yang jelas, berbadan hukum," katanya.

Menurut Sri Nurkyatsiwi pihaknya memiliki target 15 koperasi modern yang didukung melalui dana keistimewaan.

"Kami dukung kami support revitalisasi koperasi melalui PAD nya, melalui pendiriannya, terus kita kawal, kamipun membangun sebuah klinik namanya klinik koperasi," tambah Sri.

Deputi Direktur Ibisma UII Bagus Panuntun menyatakan kesiapannya dalam membantu Pemda DIY dalam upaya meningkatkan jumlah pelaku usaha.

Saat ini program yang sudah berjalan adalah pemberian pendampingan atau inkubasi bisnis bagi pelaku usaha baru, start up yang difasilitasi oleh Kementerian Koperasi dan UKM. 

"Setelah program start up bisa berdiri sendiri, masuk ke market menjadi jejaring bisnis saling mendukung. Sebagian besar start up UMKM aspek keuangan produk development, akses bisnis menjadi tantangan. Sehingga pertemuan berikutnya ada demo day sesuai dengan program fasilitasi ini," katanya.

Baca Juga: Dilantik Sebagai Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan Fokus pada Tiga Masalah

Sementara itu Asisten Deputi Pengembangan Teknologi Informasi Inkubasi Usaha Kementerian Koperasi dan UKM Christina Agustin meminta kepada para pelaku UKM di DIY agar mengedepan produk berbasis teknologi.

"Apapun produknya, keripik sekalipun harus dengan inovasi teknologi, karena ini menjadi kunci pengembangan bisnis," ujarnya.***

Editor: Chandra Adi N

Tags

Terkini

Terpopuler