Prakiraan Cuaca DIY, 2 Juli 2020

- 2 Juli 2020, 08:47 WIB
Prakiraan Cuaca
Prakiraan Cuaca /Bagus Kurniawan/BMKG DIY

PORTAL JOGJA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca terkini yang berlaku untuk Kamis, 2 Juli 2020.

Prakiraan cuaca ini berlaku bagi seluruh wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Melalui laman resminya, BMKG memperkirakan bahwa pada pagi hari kondisi cuaca cerah-berawan akan meliputi seluruh wilayah DIY.

Baca Juga: Menhub Beri Catatan kepada Gugus Tugas soal Surat Izin Keluar Masuk di DKI Jakarta

Namun pada siang hari, wilayah Sleman dan Kota Yogyakarta akan dinaungi awan tebal.

Sedangkan wilayah Kulon Progo, Bantul dan Gunungkidul diperkirakan hanya akan berawan.

Lalu pada sore hingga malam hari, sebagian wilayah di Sleman dan Kota Yogyakarta diperkirakan akan mengalami hujan lokal.

Baca Juga: Pemkot Yogyakarta Perpanjang Pengajuan Keringanan Pajak Bumi dan Bangunan

Adapun untuk suhu udara, diperkirakan berada pada kisaran 22 - 33 derajat celcius, dengan kelembapan udara 55 - 90 persen.

Disisi lain, BMKG juga mengeluarkan peringatan dini akan adanya gelombang besar di perairan selatan DIY.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x