Lanjutan BRI Liga 1 Persik Kediri Bungkam Persebaya 1-0

- 20 Maret 2023, 05:14 WIB
Ilustrasi - Persik Kediri vs Persebaya Surabaya
Ilustrasi - Persik Kediri vs Persebaya Surabaya /Hafizh Akbar Al Faritsi

PORTAL JOGJA – Tim Macan Putih Persik Kediri sukses meraih kemenangan pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pekan ke-31 setelah mengalahkan tamunya Persebaya Surabaya 1-0. Ini adalah kemenangan keenam beruntun tim Macan Putih dalam BRI Liga 1 musim ini.

Gol kemenangan Persik Kediri dicetak oleh pemain asing Flavio Silva lewat titik putih pada menit ke-80. Flavio Silva sukses mengecoh kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari.

Berbanding terbalik dengan tim Persik Kediri terus meraih hasil positif dalam , Persebaya justru tengah mengalami lima kekalahan berturut-turut.

Baca Juga: Sambut Ramadhan Pemkab Sleman Gelar Sholat Subuh Berjamaah dan Jalan Santai

Jalannya Pertandingan

Permainan kedua tim di babak pertama masih mencoba mencari permainan terbaik. Belum ada skema serangan yang mengancam baik itu dari tim tuan ruma Persik dan Persebaya.

Pada 15 menit akhir babak pertama, serangan tim Macan Putih mulai gencar dengan serangan yang dibangun Flavio Silva dan Renan da Silva menjadi motor serangan mereka.

Persebaya sekali mengancam gawang Persik di akhir babak pertama. Peluang tercipta dari upaya Paulo Victor yang masih bisa diamankan oleh kiper Kurniawan Kartika Ajie.

Hingga babak pertama selesai, Persik masih beberapa kali memiliki peluang untuk membuat gol meski tak berbuah gol. Persebaya yang lebih dominan dengan penguasaan bola justru kesulitan menciptakan peluang ke gawang Persik Kediri.

Memasuki babak kedua, Persik langsung dominan menyerang di awal-awal babak kedua. Anderson dan Ferinando Pahabol punya peluang beruntun di menit ke-53, tetapi masih belum membuahkan hasil.

Persebaya punya peluang emas di menit ke-65 hingga menit ke-70. Sejumlah peluang diperoleh para penggawa Bajul Ijo, tetapi tidak ada yang berhasil jadi gol.

Peluang terbaik Persebaya diciptakan oleh Ahmad Nufiandani. Upayanya nyaris menjebol gawang Persik, tetapi masih belum membuahkan hasil.

Persebaya justru lengah saat bertahan. Pelanggaran pemain belakang Persebaya dilakukan di kotak penalti di menit ke-80 , sehingga penalti diberikan kepada Persik.

Penyerang asing Flavio Silva yang menjadi eksekutor dengan tenang mengarahkan bola ke sebelah kanan gawang Persebaya mengecoh pergerakan Kiper Ernando Ari. Skor 1-0 mampu pertahankan tim tuan rumah hingga peluit panjang dibunyikan.

Dengan hasil ini, Persik Kediri merangsek naik ke posisi ke-13 dengan 35 poin sementara Persebaya Surabaya tertahan di posisi ke-8 dengan 39 poin.

Persebaya masih tertahan di peringkat ke-8 dengan 39 poin, sedangkan Persik naik ke posisi 13 dengan koleksi 35 poin.

Baca Juga: 5 Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan Jika Instagram Down

Susunan Pemain Persik dan Persebaya.

Persik Kediri (4-2-3-1): Kartika Ajie; Agil, Anderson, Hehanusa, Meilana; Jayanto, Chand; Pahabol, Silva, Abiyoso; Silva.

Pelatih: Divaldo Alves

Persebaya Surabaya (4-2-3-1): Ernando; Arief, Lelis, Riswan, Alta; Alwi, M Hidayat; Supriadi, Ze Valente, Yamamoto; Victor.

Pelatih: Aji Santoso.***

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x