Sukses Tekuk Malaysia, Indonesia Tantang Singapura di Semifinal

- 19 Desember 2021, 22:41 WIB
Selebrasi usai gol dalam pertandingan Indonesia melawan Malaysia malam ini.
Selebrasi usai gol dalam pertandingan Indonesia melawan Malaysia malam ini. /Foto : tangkapan layar Instagram @PSSI/

PORTAL JOGJA  - Timnas Indonesia membawa angin segar bagi pecinta olah raga sepakbola tanah air. Dalam pertandingan laga terakhir Grup B Piala AFF Suzuki 2020 yang berlangsung di Stadion Nasional Singapura malam ini, timnas Indonesia sukses membekuk Malaysia dengan skor 1-4 untuk kemenangan Indonesia.

Meski sempat ketinggalan score lantaran Kogileswaran Raj Mohan berhasil menjebol gawang Indonesia di menit ke-13, namun para pemain Indesia segera bangkit.

Pada Menit ke-36 dan ke-43, Irfan Jaya berhasil mencetak gol dengan gemilang, disusul Pratama Arhan yang sempat menambah skor di menit ke-50.

Baca Juga: Kasus Omicron Bertambah, Dua Pasien Yang Semula Probable Kini Positif Omicron

Dilansir dari laman PSSI, kemenangan Indonesia malam ini makin komplit ketika pemain Pratama Arhan terpilih menjadi pemain terbaik.

Sebelumnya Ricky Kambuaya, Irfan Jaya, dan Alfeandra Dewangga Santosa juga pernah meraih predikat itu pada laga sebelumnya. Dengan begitu,  selama empat kali bertanding, pemain Indonesia selalu menyabet man of the match.

Di babak semifinal yang akan digelar di Stadion Nasional pada tanggal 22 Desember mendatang, Indonesia akan ditantang runner-up Grup A Singapura. Sedangkan Vietnam akan menghadapi Thailand.

Baca Juga: Belanda Lakukan Lockdown Mulai Hari Ini Hingga Januari 2022 Untuk Menekan Lonjakan Penyebaran Varian Omicron

Menanggapi kemenangan Timnas Indonesia, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengungkap syukurnya.  ‘’Alhamdulillah Indonesia lolos ke semifinal. Luar biasa penampilan pemain,” ujarnya.

Ia mengakui,  banyak media asing termasuk Malaysia yang menyebut Indonesia tidak akan lolos ke semifinal. “Hari ini kita buktikan bahwa kita bisa mengalahkan Malaysia dan memastikan lolos ke semifinal,’’ ujar Muchamad Iriawan bangga.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah