Dean Henderson Resmi Dicoret dari Skuad Timnas Inggris, Tak Main di Euro 2020 atau Piala Eropa

- 15 Juni 2021, 22:16 WIB
Dean Henderson membela Manchester United
Dean Henderson membela Manchester United /Bagus Kurniawan/instagram.com/@DeanHenderson

PORTAL JOGJA – Impian Dean Henderson untuk membela The Three Lions di ajang Euro 2020 atau Piala Eropa harus sirna.

Kiper Manchester United (MU) tersebut dijagokan untuk bisa bersaing dengan Jordan Pickford sebagai kiper utama timnas Inggris.

Hari ini Selasa, 15 Juni 2021. Pihak FA mengonfirmasi bahwa Dean Henderson dicoret dari skuad timnas Inggris.

Menurut pernyataan resmi FA, Henderson harus dicoret karena mengalami cedera di bagian pinggang.

Baca Juga: Piala Eropa 2020: Inggris Kalahkan Kroasia 1-0, Raheem Sterling Cetak Gol, Kalvin Phillips Dipuji Ozil

"Sedih untukmu, Dean Henderson. Semoga cepat sembuh," tulis ofisial Timnas Inggris di Twitter.

Pada kesempatan ini, FA juga sudah mengonfirmasi pemain yang akan menggantikan Henderson. Aaron Ramsdale, kiper utama Sheffield United tersebut yang akan menggantikan posisi Henderson di timnas Inggris.

"Berdasarkan peraturan UEFA, tim boleh mengganti penjaga gawang mereka karena masalah medis di fase turnamen apapun," tutup pernyataan resmi tersebut yang dilansir dari The FA.

The Three Lions saat ini tengah mengupayakan untuk memenangkan laga selanjutnya melawan Skotlandia di Wembley.

Baca Juga: Grup D Euro 2020, Inggris Berhasil Ungguli Kroasia 1-0 Malam Ini

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x