Pemerintah Tidak Melarang Mudik Lebaran Tahun Ini

- 16 Maret 2021, 22:08 WIB
Ilustrasi arus mudik liburan
Ilustrasi arus mudik liburan /Chandra Adi N/Portaljogja.com/

PORTAL JOGJA – Bulan Ramadhan kurang dari sebulan lagi. Pada lebaran tahun 2021 nanti momen mudik nampakya masih menjadi hal dinanti masyarakat meski pandemi belum usai.

Terkait hal tersebut Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memastikan bahwa pemerintah  tidak melarang masyarakat melakukan perjalanan mudik Lebaran pada tahun 2021 ini.

“Terkait dengan mudik pada 2021, pada prinsipnya pemerintah melalui Kementerian Perhubungan tidak melarang,” kata Menhub Budi Karya Selasa 16 Maret 2021 seperti dilansir dari Antara.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Kembali Masuk Skuad Swedia Setelah Lima Tahun Pensiun dari Timnas

Baca Juga: Elizabeth Hurley Tetap Cantik di Usia 55 Tahun, Ini Rahasia Diet Sehat yang Dijalaninya

Menurut Budi pihaknya akan terus melakukan koordinasi bersama Gugus Tugas Covid-19 dengan melakukan pengetatan dan tracing terhadap masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik.

Kementerian Perhubungan juga telah mengeluarkan tujuh kebijakan penyelenggaraan angkutan Lebaran diantaranya :

  1. Terus mensosialisasikan protokol kesehatan secara ketat mulai dari tempat keberangkatan, selama perjalanan, sampai di tempat kedatangan.
  2. Menjamin ketersediaan layanan transportasi darat, laut, udara.
  3. Memastikan kelaikan sarana dan prasarana transportasi.
  4. Meningkatkan ketertiban dan keamanan pada simpul-simpul transportasi.
  5. Melaksanakan koordinasi intensif dengan pemangku kepentingan antara lain Korlantas POLRI, PU, Jasa Marga, pemda, hingga operator jasa transportasi dengan membentuk posko-posko bersama.
  6. Melakukan rekayasa lalu lintas untuk menjamin kelancaran dan ketertiban pelaksanaan angkutan Lebaran.
  7. Melakukan monitoring dan evaluasi penyelenggaraan angkutan lebaran dimulai dari persiapan sampai dengan pasca pelaksanaan.

Baca Juga: Riz Ahmed Aktor Muslim Pertama yang Masuk Nominasi Oscar sebagai Aktor Terbaik

Baca Juga: Nominasi Oscar 2021 Diumumkan, Film 'Mank' Memimpin dengan Meraih 10 Kategori

Budi menambahkan piahknya berharap agar perjalanan mudik dapat berjalan dengan baik.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x