Belum Terima BSU BPJS Ketenagakerjaan, Cek Nomer Rekening Sudah Benar atau Belum?

- 17 Desember 2020, 11:24 WIB
 Menaker Ida Fauziyah.
Menaker Ida Fauziyah. /Foto: Dok. Kemnaker/Kemnaker /

PORTAL JOGJA - Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) masih terus menggelontorkan dana Bantuan Subsidi Upah (BSU) BPJS Ketenagakerjaan. Namun, pada prakteknya masih banyak pekerja yang belum menerimanya.

Dari penelusuran Kemenaker, sebagaimana dikutip dari Antara, masih adanya pekerja yang belum menerima BSU BPJS Ketenagakerjaan itu karena adanya kesalahan dalam menginput data khususnya pada nomor rekening bank.

Diketahui nomor rekening yang diajukan pekerja calon penerima BSU ternyata bermasalah sehingga tidak bisa ditransfer.

Baca Juga: Hanya Hari Ini, Pendaftaran Tenaga Bantu Pemda DIY 2020. Ini Formasi Dan Cara Daftar Selengkapnya

Baca Juga: Pegadaian Bagi-Bagi Modal Usaha untuk UMKM, Ini Syarat Utamanya

"Laporan dari bank penyalur terdapat data rekening yang bermasalah dan tidak dapat ditransfer sehingga mengakibatkan retur,” kata Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Ida Fauziyah saat berbicara dalam acara Forum Merdeka Barata 9 yang berlangsung secara virtual di Jakarta, Rabu, 16 Desember 2020.

Ida pun meminta calon penerima BSU Ketenagakerjaan untuk bersabar karena proses penyaluran Termin II untuk November-Desember 2020 masih berjalan sampai saat ini.
"Termin kedua saat ini masih dalam proses penyaluran. Perlu diketahui bahwa sebelum termin kedua disalurkan pada pertengahan November 2020, berdasarkan rekomendasi dari KPK kami bersama BPJS Ketenagakerjaan berkoordinasi dengan Dirjen Pajak untuk melakukan pemadanan data," kata dia.

Baca Juga: Kabar Gembira! Game FAIRY TAIL: Forces Unite! Tersedia dan Gratis

Ida Fauziyah menjelaskan penyaluran BSU BPJS Ketenagakerjaan Termin II untuk November-Desember 2020 telah mencapai 89,02 persen dari target 12,4 juta penerima dan untuk Termin II sudah diterima oleh 11.042.252 orang sampai dengan 14 Desember 2020.

"Untuk setiap batch (termin) dilihat dari realisasi tersebut memang belum mencapai 100 persen," tambahnya.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah