Wisata Wana Mukti Si Guede Desa Kebonlegi Kaliangkrik, Magelang Tawarkan Keiandahan Hamparan Sawah dan Gunung

- 16 Februari 2022, 19:14 WIB
Pesona dan Keindahan Wana Mukti Si Guede Desa Kebonlegi Kaliangkrik, Magelang
Pesona dan Keindahan Wana Mukti Si Guede Desa Kebonlegi Kaliangkrik, Magelang /jadesta.com

Setinggi 6 meter tersebut wisatawan dapat melihat dari ketinggian sederet gunung sekitar gunung Sumbing. Dari sini saat cuaca cerah dinilai spot paling bagus melihat gunung Merapi, Merbabu.

Kemudian melihat gunung Sumbing, Sindoro, Andong, Ungaran, Tidar dan Menoreh. Meski demikian kawasan ini masih dalam pembenahan dan pembangunan infratruktur.

Hal menarik dari pembangunan di kawasan wisata tersebut adalah pembangunan air mancur di bawah gardu. Tentu bila sudah selesai semua akan menjadi tempat wisata menarik. Wana Mukti Si Guede ini dibangun dengan biaya swadaya masyarakat sekitar Rp300 juta.

Rute Menuju Lokasi Wisata Wana Mukti Si Guede Desa Kebonlegi

Wisatawan yang ingin berwisata ke Wana Mukti cukup mudah cukup 30 menit dari kota Magelang, tepatnya 1 kilometer dari sebelum Silancur.

Cara menuju lokasi wisata dari kota Magelang arahkan ke jalan menuju ke daerah Bandongan. Sampai pasar Bandongan jalan lurus hingga bertemu pertigaan jalan Tonoboyo.

Dari Tonoboyo menuju Wana Mukti Si Guede arahkan le jalan menuju Kalegen. Setelah itu, jalan lurus terus hingga sampai bertemu jalan berbentuk Y.

Baca Juga: Singapura Sederhanakan Aturan Protokol Covid-19, Saat Pakai Masker Tak Perlu Jaga Jarak

Kemudian lanjutkan perjalanan menuju arah Desa Mangli dan jalan terus sampai Desa Balerejo. Lewat jalur ini wisatawan disuguhi pemandangan indah ketika lewat Desa Balerejo.

Dari ujung desa ini gardu pandang Wana Mukti Si Guede sudah terlihat yang artinya lokasi wisatanya sudah dekat tidak jauh dari Desa Balerejo.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x