5 Rekomendasi Penginapan Murah dan Unik di Bali

- 19 Juni 2021, 05:15 WIB
Penginapan di Bali
Penginapan di Bali /Bagus Kurniawan/instagram.com/ @Kaenbali

PORTAL JOGJA - Membahas tentang liburan, tentu pikiran kita akan langsung terarah pada pulau Dewata, Bali.

Bali dikenal sebagai pulau dengan tempat wisata yang banyak dikunjungi karena keindahannya.

Untuk melepas kepenatan rutinitas Bali cenderung dipilih sebagai tempat yang tepat untuk bersantai.

Buat kamu yang akan pergi berlibur ke Bali, ini dia 5 rekomendasi penginapan yang murah dan unik, biar liburanmu lebih nyaman: 

1. Kaen Apartment Bali

Berlokasi pada daerah Badung, Kaen Apartemen dapat menjadi pilihan menginap karena harga kamarnya yang murah dan fasilitas yang diberikan juga cukup lengkap. Apartement ini disewakan dengan kisaran harga Rp 130.000 hingga Rp 170.000 per malam. Fasilitas yang diberikan juga cukup lengkap mulai dari kamar mandi dengan shower, setiap kamar dilengkapi balkon, serta free untuk pengisian air minum.

2, The Sun Boutique Hotel Kuta

Penginapan di Bali
Penginapan di Bali Instagram.com/ @TheSunBoutiqueHotel

 

Terletak pada Sunset Road Kuta, hotel ini memiliki tampilan yang menarik. Kolam renang semi outdoor yang berada pada bagian tengah hotel dapat menjadi tempat terbaik untuk bersantai. Harga kamar untuk hotel ini juga bervariasi mulai dari harga termurah Rp 173.000 hingga kamar termahal dengan harga 987.000 per malam.

3, Ubud Tropical Garden

Penginapan di Bali
Penginapan di Bali Dok. Pribadi

Ubud Tropical Garden adalah tempat yang tepat untuk kamu yang mencari ketenangan dengan situasi alam. Terletak persis di samping Monkey Forest penginapan ini memiliki konsep kayu yang terlihat estetik.

Baca Juga: Bule yang Menodai Bali Siapa Lagi? Selebgram Kristen Gray, Leia Se, Josh Paler Lin, Sergey Kosenko

Kisaran harga untuk kamar pada penginapan ini terbilang cukup murah yaitu Rp 180.000 per malam. Dengan harga tersebut kamu sudah dapat menikmati fasilitas kolam renang, sarapan, kamar dengan balkon dan juga kamar mandi yang sudah dilengkapi dengan bathtub.

Penginapan di Bali
Penginapan di Bali :Instagram.com/ @Famesunsetroad

  1. Fame Hotel Sunset Road 

Menginap di hotel ini akan membawa pengalaman berbeda, pasalnya hotel ini memiliki tampilan bagaikan sebuah acara teater Amerika pada tahun 70-an.

Terletak di Sunset Road membuat hotel ini mudah ditemukan, harga untuk per malamnya Rp 165.000 hingga Rp 330.000. Sarapan yang disediakan oleh hotel ini juga cukup lengkap mulai dari makanan pembuka hingga dessert.

4. Litus Bingin Uluwatu

Penginapan di Bali
Penginapan di Bali Instagram.com/ @litusbinginuluwatu

Memiliki konsep cottage di kamar membuat Litus Bingin terlihat sangat unik. Fasilitas kolam, lahan untuk api unggun, dan kamar berlantai kayu membuatnya terasa hangat. Harga per kamar untuk penginapan ini juga cenderung murah yaitu Rp 227.000 hingga Rp 299.000 per malam.

Keunikan lainnya dari penginapan ini adalah kamar mandi yang berada pada bagian belakang masing-masing kamar berkonsep outdoor sehingga akan membawa kamu pada pengalaman mandi yang berbeda. Lokasi penginapan yang jauh dari kepadatan kota membuatnya sangat cocok untuk kamu yang ingin membuat diri menjadi rileks.

5. Umah Hoshi

Penginapan 6
Penginapan 6 Instagram.com/ @umahhoshi

Terletak di Ubud dan berada diantara persawahan serta hutan membuat penginapan ini memiliki udara yang sejuk. Setiap kamar memiliki balkon yang membuat semua tamu dapat merasakan kesejukan alam terbuka.

Kolam renang dan bathtub juga tersedia pada penginapan ini. Meski memiliki tampilan yang sangat indah, harga menginap disini terbilang cukup mudah yaitu Rp 390.000 hingga Rp 505.000 per malam, dan semua pilihan kamar akan mendapatkan sarapan secara gratis.

Ini dia lima rekomendasi penginapan di Bali, semoga dapat menambah referensi rencana liburan nanti. Selamat berlibur.***

 

 

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah