Rekomendasi Kue Kering Hidangan untuk Lebaran Idul Fitri, Resep Kastengel, Putri Salju dan Nastar

- 6 Mei 2021, 15:29 WIB
Resep mudah kue kering untuk Lebaran Idul Fitri
Resep mudah kue kering untuk Lebaran Idul Fitri /Cookpad by Anggi Sentani

Langkah awal blender kacang tanah sangrai sampai halus.
Kemudian campur tepung terigu, gula halus, garam, vanili, kacang tanah sangrai halus dan terakhir masukkan minyak goreng sedikit demi sedikit. Aduk dengan spatula sampai adonan tercampur dengan rata dan adonan menjadi lembab agak berminyak.

Jika adonan sudah lembab dan bisa di pulung, tapi minyak belum di masukkan semua ke dalam adonan maka tak perlu di habiskan penggunaan minyaknya tak apa.
Tutup adonan dengan plastik dan simpan adonan ke dalam kulkas kurang lebih selama 1 jam.

Baca Juga: Candaan Seputar THR yang Viral Jelang Lebaran Idul Futri

Setelah 1 jam, diamkan adonan sebentar dalam suhu ruang, cetak adonan sesuai selera dengan menggunakan cetakan kuker. Boleh bentuk bulan sabit, bulat bulan penuh, bunga, bintang, persegi, love.

Taruh adonan yang sudah di cetak ke atas loyang yang sebelumnya sudah di olesi dengan sedikit margarin, lalu poles bagian atas kue dengan campuran kuning telur dan mentega sampai rata. Terakhir panggang cookies kacang ke dalam suhu 170 derajat celcius selama 25 menit sampai matang.

4. Kue Kering Coklat

Bahan-bahan yang diperlukan
225 gram tepung terigu
175 gram mentega
125 gram gula halus
20 gram coklat bubuk
1 butir kuning telur
1 sendok makan susu bubuk
Coklat chip sesuai selera
Kenari cincang secukupnya

Cara pembuatannya

Pertama, masukkan gula halus, mentega, dan kuning telur. Kemudian kocok sampai adonan naik dan mengembang.

Selanjutnya masukkan coklat bubuk, tepung terigu, dan susu bubuk sembari dikocok-kocok sampai rata. Setelah adonan tercampur rata, masukkan kenari cincang dan coklat chip secukupnya.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah