Apakah Benar Vitamin C, E dan B Kompleks Bisa Membantu Mengurangi Stres?

- 3 Maret 2021, 12:27 WIB
Sering Kesemutan! Inilah 7 Tanda Anda Kekurangan Vitamin B12 yang Wajib Anda Perhatikan, Simak Ulasannya
Sering Kesemutan! Inilah 7 Tanda Anda Kekurangan Vitamin B12 yang Wajib Anda Perhatikan, Simak Ulasannya /Pixabay/Pixabay

Sesekali bisa juga mengonsumsi suplemen vitamin B, tapi pastikan dosisnya tidak terlalu tinggi. Berkonsultasilah dengan dokter terlebih dahulu agar diresepkan vitamin B dengan dosis yang tepat. Hal ini dikarenakan, dosis vitamin B yang terlalu tinggi bisa meningkatkan risiko penyakit jantung.

2. Vitamin C

Bukan rahasia lagi bahwa vitamin yang satu ini memang dikenal akan berbagai manfaat yang dimilikinya. Tidak hanya membantu menjaga daya tahan tubuh, vitamin C juga mampu mengontrol kadar kortisol dalam tubuh. Sebagai informasi, stres sangat dipengaruhi oleh kadar kortisol.

Baca Juga: Jangan Pernah Menikah Kalau Belum Tahu 8 Hal ini!

Tidak hanya didalam buah jeruk saja, vitamin C bisa didapatkan pada buah dan sayuran, seperti jambu biji, pepaya, stroberi, dan kembang kol hingga bayam.

3. Vitamin E

Vitamin E memiliki kandungan antioksidan yang dapat membantu tubuh dalam melawan radikal bebas. Vitamin E juga terdapat dibeberapa jenis makanan seperti, makanan laut (ikan, kerang, hingga udang), sereal, jus, margarin, buah mangga serta sayuran hijau.

Meski vitamin E memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, namun vitamin E tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan.

Baca Juga: Ada Sanksi Bagi Penyebar Hoaks di Twitter! Berikut Penjelasan Lengkapnya

Berdasarkan rekomendasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, jumlah asupan vitamin E yang perlu dikonsumsi anak-anak berkisar antara 4–7 mg atau setara 8–15 IU per hari, sedangkan jumlah asupan vitamin E yang perlu dikonsumsi orang dewasa berkisar antara 15–19 mg atau 20–35 IU per hari.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Hello Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah