5 Manfaat Kesehatan Dari Konsumsi Kurma, Salah Satunya Baik Untuk Otak

- 28 Februari 2021, 05:47 WIB
Ilustrasi pohon kurma.
Ilustrasi pohon kurma. /- Foto : Pixabay/

PORTAL JOGJA - Kurma adalah buah dari pohon sejenis palem yang banyak tumbuh di banyak daerah Arab Saudi dan Timur Tengah. Ada banyak jenis kurma yang biasa dijual, seperti kurma ajwa, ambera, bahri dan masih banyak lagi.

Kurma yang memiliki tekstur kenyal dengan rasa yang manis ini juga diyakini adalah buah favorit Nabi Muhammad SAW. Tak heran, kurma sangat populer apalagi saat bulan Ramadhan. Karena masyarakat Indonesia suka mengonsumsi buah ini saat berbuka puasa.

Tahukah Anda jika ternyata buah kurma memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh? Dikutip dari Healthline, berikut ini beberapa manfaat yang didapatkan dari mengonsumsi buah kurma.

Baca Juga: Ini Cara Cepat dan Ampuh Mengatasi Rambut yang Lepek

Baca Juga: 5 Manfaat Yogurt yang Luar Biasa untuk Kesehatan Tubuh

1. Kaya akan gizi

Kurma memiliki nutrisi yang sangat baik, selain itu kurma juga mengandung antioksidan tinggi, yang dapat berkontribusi banyak pada kesehatan tubuh manusia.

Dalam 100 gram kurma mengandung :

  • Kalori: 277 gram
  • Karbohidrat: 75 gram
  • Serat: 7 gram
  • Protein: 2 gram
  • Kalium: 20%
  • Magnesium : 14%
  • Mangan: 15%
  • Zinc: 5%
  • Vitamin B6: 12%

2. Banyak mengandung serat

Serat dalam kurma bermanfaat untuk mengontrol gula darah. Serat bagus untuk pencernaan dan dapat membantu mencegah kadar gula darah melonjak tinggi.

Serat dapat bermanfaat bagi kesehatan pencernaan Anda dan mencegah sembelit. Ini bisa membuat Anda buang air besar secara teratur.

Baca Juga: Apakah Berjalan Atau Olahraga Tanpa Sepatu Memiliki Manfaat Kesehatan? Simak Penjelasannya

Baca Juga: Rambut Anda Tipis ? Inilah 5 Tips yang Paling Efektif untuk Merawatnya

3. Tinggi antioksidan yang bisa menangkal berbagai macam penyakit

Kurma mengandung beberapa jenis antioksidan yang dapat membantu mencegah perkembangan penyakit kronis tertentu, seperti penyakit jantung, kanker, Alzheimer, dan diabetes.

Antioksidan berfungsi untuk melindungi sel Anda dari radikal bebas, yang merupakan molekul yang berbahaya dalam tubuh dan menyebabkan penyakit.

4. Meningkatkan fungsi otak

Makan buah kurma secara rutin bisa meningkatkan fungsi otak. Hal ini karena kurma memiliki kandungan antioksidan flavonoid yang tinggi, dan diketahui bisa mengurangi peradangan pada otak,

Penelitian pada hewan juga menemukan bahwa tikus yang diberi makanan dicampur dengan kurma memiliki memori dan kemampuan belajar yang jauh lebih baik, dibandingkan dengan mereka yang tidak memakannya.

Baca Juga: Rekomendasi Menu Makan Sehat untuk Seminggu: Jangan Lewatkan Sarapan!

Baca Juga: Penggunaan Strap Mask Justru Berbahaya? Ini Kata Satgas Covid-19 Soal Pemakaian Masker

5. Kurma adalah pemanis alami yang baik

Kurma sangat manis dan juga memiliki rasa seperti karamel. Hal itulah yang membuatnya menjadi pengganti gula yang lebih sehat

Cara terbaik untuk mengganti gula dengan kurma adalah, membuat pasta kurma, itu dibuat dengan mencampurkan kurma dengan air lalu diblender, dengan perbandingan 1: 1.

Perlu digarisbawahi meskipun kurma kaya akan serat dan nutrisi, tapi masih tetap tinggi kalori sehingga paling baik jika dikonsumsi dalam jumlah sedang.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah