Hari Film Nasional, 30 Maret 2021, Menparekraf Sandiaga Uno: Kita Lagi Usahakan Terobosan agar Selalu Berkarya

- 30 Maret 2021, 13:01 WIB
Sandiaga Uno, Menparekraf
Sandiaga Uno, Menparekraf /Bagus Kurniawan/Twitter: @sandiuno

"Jadi ini solusi baik ya untuk insan perfilman selaku ekonomi kreatif, industri ekonomi digital khususnya film," jelas Sandiaga, sebagaimana dikutip dari Antara, 29 Maret 2021.

Ia menambahkan, kehadiran berbagai platform digital film dinilai sangat membantu penonton yang belum percaya diri untuk datang ke bioskop. Kini pecinta film dapat menyaksikan film di manapun dan kapanpun hanya dalam genggaman.

"Belum semua bisa punya kepercayaan atau belum semua pede nonton di bioskop, tapi TikTok bikin gebrakan untuk para penggemar film khususnya film Indonesia di platform khusus," tutur Menparekraf.

Baca Juga: Tradisi Padusan Masyarakat Jawa , Persiapan Penyucian Diri Jelang Ramadhan

Kemenparekraf sendiri sedang mengupayakan beberapa terobosan baru untuk menciptakan peluang bagi insan film agar dapat terus berkarya.

“Kita lagi mengusahakan beberapa terobosan tapi juga ada peluang untuk mencetak pemenang yang berinovasi agar mereka bisa berkarya,” kata Sandiaga.

“Semoga pandemi ini bisa selesai, kita doa yang terbaik. Selamat Hari Film Nasional,” imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, juga menyelenggarakan peringatan Hari Film Nasional yang bertepatan dengan 100 tahun tokoh Usmar Ismail.

Baca Juga: Orang Indonesia Kena Imbas Anti-Asia di Filadelfia, AS: Dua Remaja Putri Ditampar Oleh Sekelompok Remaja Lain

‘’Peringatan Hari Film Nasional 2021, kali ini lebih semarak dari sebelumnya, meskipun masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Serangkaian kegiatan diselenggarakan, baik secara daring maupun luring, dengan memenuhi protokol kesehatan,’’ ujar Direktur Perfilman, Musik, dan Media Baru Kemendikbud, Ahmad Mahendra secara daring di Jakarta.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah