Teedy Pardiyana Tak Hadiri Pertemuan dengan 2 Anak Sule, Malah Ngilang, Ini Kata Tetangga

- 29 Desember 2020, 10:44 WIB
Kuasa Hukum Teddy Pardiyana, Ali Nurdin meminta Sule dan anak-anaknya mempelajari lagi hukum Islam.
Kuasa Hukum Teddy Pardiyana, Ali Nurdin meminta Sule dan anak-anaknya mempelajari lagi hukum Islam. /Dok. Pikiran-Rakyat.com

Baca Juga: Sindir Publik Lantaran Kasus Covid-19 yang Makin Masif, dr Tirta : Musuh Terbesar Nakes itu Manusia

Saat awak media mencoba mendatangi kediaman Teddy, rumah bekas lahan pemancingan tersebut terlihat kosong tanpa adanya penghuni.

Padahal diketahui Teddy sendiri sudah memutuskan pindah dari kontrakannya ke rumah barunya itu sekitar 4 bulan yang lalu.

Media pun kemudian menemui ketua RT setempat untuk mengetahui keberadaan Teddy. Ketua RT Opik Erlangga mengatakan Teddy belum pindah secara resmi karena itu pihaknya belum menerima surat kepindahan Teddy ke lingkungannya.

Baca Juga: Segera Daftar PPPK 2021, Gaji dan Tunjangannya Besar Lho. Apa Saja?

"Iya memang tinggal disini, tapi belum asli penduduk sini, belum ada surat pindah dari tempat asal, otomatis belum masuk warga sini," ujar ketua RT pemukiman Teddy, Opik Erlangga seperti dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada 28 Desember 2020.

Opik Erlangga mengatakan dia sudah meminta prasyarat dan juga surat-surat kepindahan Teddy, namun Teddy belum memenuhinya hingga saat ini.

"Saya sudah minta fotokopi KTP dan KK, dia sudah kasih tapi belum ada surat pindah dari tempat asal, jadi otomatis belum saya terima," tuturnya lagi.

Menurut para tetangga mengungkap perilaku Teddy di lingkungan rumahnya. Teddy termasuk orang yang cukup menutup diri dan jarang bergaul dengan orang-orang di lingkungan rumah.

Baca Juga: Unggah Lagu Amarah, Krisdayanti: Jangan Sakiti Hati Kami Dengan Penghinaan Simbol Negara Kami

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Pikiran-Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x