Truk Bermuatan Batu Masuk ke Sungai di Kulon Prog, Satu Orang Tewas Terjepit

- 9 Agustus 2021, 16:46 WIB
Truk Bermuatan Batu Masuk ke Sungai di Kulon Prog, Satu Orang Tewas Terjepit
Truk Bermuatan Batu Masuk ke Sungai di Kulon Prog, Satu Orang Tewas Terjepit /Basarnas Yogyakarta

PORTAL JOGJA - Sebuah truk bermuatan truk terguling dan masuk sungai mengakibatkan seorang warga di Yogyakarta tewas. Korban yang merupakan warga Bantul itu terjepit badan truk.

Korban bernama Sukino (65) Warga Baran RT 01/00 Desa Srihandono, Kecataman Pundong, Bantul.

Kecelakaan yang merengut korban jiwa itu terjadi di Sungai Selo Desa Hargorejo, Kecamatan Kokap, Kulon Progo.

Kecelakaan terjadi saat truk yang membawa muatan batu yang dibawanya jatuh ke sungai Selo. Korban Sukino terjepit dan meninggal dunia, Senin (9/8/2021).

Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta, L Wahyu Efendi menjelaskan truk yang jatuh ke Sungai Selo tersebut diketahui bermuatan batu.

Baca Juga: 2 Pemancing di Sungai Progo Terjebak Banjir, Diselematkan Tim Basarnas Yogyakarta

"Kondisi korban terjepit sehingga meninggal dunia," katanya.

Wahyu mengatakan setelah mendapat laporan tersebut Basarnas Yogyakarta langsung memberangkatkan 1 Tim Rescue Unit Siaga Kulon Progo dengan peralatan ektrikasi untuk melaksanakan operasi SAR.

Menurutnya kronologi kejadian truk bermuatan Batu melewati Jalan menurun dan berbelok dan pengemudi tidak bisa mengendalikan laju truk sehingga truk melaju tanpa kendali.

Truk sempat menabrak pesepeda motor dan warga dan truk terus melaju sehingga jatuh ke dalam Sungai Selo di desa Selo Timur Hargorejo.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x