Jadwal Pelayanan SIM Keliling Hari Ini Jumat 26 Maret 2021 di Kota Jogja, Bantul dan Gunungkidul

- 26 Maret 2021, 07:38 WIB
Layanan SIM Keliling Polres Gunungkidul.
Layanan SIM Keliling Polres Gunungkidul. /- Foto : Instagram @polres.gunungkidul/

PORTAL JOGJA – Menjelang akhir pekan, hari ini Jum’at 26 Maret 2021, Satuan Penyelenggaran Administrasi SIM (Satpas) Polres dan Polresta di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta terus memberikan layanan bagi masyarakat untuk pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) baik baru maupun perpanjangan.

Hanya saja, karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19, pelayanan diberikan dengan menerapkan protokol kesehatan. Bagi Anda yang akan membuat SIM baru maupun perpanjangan SIM, Anda bisa mengurus atau memroses di Satpas Polres maupun Polresta.

Khusus untuk perpanjangan SIM, selain di Satpas Polres dan Polresta, masyarakat juga bisa mengurus perpanjangan SIM melalui layanan SIM keliling. Untuk hari ini, Jum’at 26 Maret 2021, layanan SIM keliling di wilayah DIY antara lain :

Baca Juga: Cek Harga Emas UBS dan Antam Jelang Akhir Pekan, Hari Ini Jumat 26 Maret 2021 di Pegadaian

Baca Juga: Ikatan Cinta Episode 217 Geser Jam Tayang dan NCT di Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini, Jumat, 26 Maret 2021

  • Halaman Puro Pakualaman Jogja pukul 09.00 – 12.00 WIB, dengan kuota 50 pendaftar 
  • Bus Keliling di Polres Bantul pukul 08.00 – selesai, terbatas untuk 40 pendaftar
  • SIMMADE di Terminal Wonosari Gunungkidul pukul 08.00 – selesai

Sementara di Kabupaten Sleman hari ini BUS SIM Keliling tidak beroperasi namun pelayanan perpanjangan SIM A dan C juga dilayani di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Sleman pukul 08.00 – 11.00 WIB.

Syarat untuk perpanjangan SIM A dan C dengan membawa e-KTP dan SIM lama beserta fotocopy-nya masing-masing 2 lembar. Sedang persyaratan lain seperti surat keterangan sehat dan surat keterangan psikologi dapat diperoleh di lokasi pelayanan SIM keliling. 

SIM dapat diperpanjang 14 hari sebelum masa berlakunya berakhir. Untuk kenyamanan dalam pelayanan, pemohon wajib menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: Polres Gunungkidul Satpas Polres Bantul Satlantas Polres Sleman Polresta Yogyakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x