Meski Kalah Dari Thailand, Indonesia Terima Penghargaan Fairplay Team di Piala AFF 2020

- 2 Januari 2022, 06:24 WIB
Evan Dimas menerima  trofi Fairplay Team Award di ajang AFF Suzuki Cup 2020.
Evan Dimas menerima trofi Fairplay Team Award di ajang AFF Suzuki Cup 2020. /Foto : Twitter@PSSI/

PORTAL JOGJA – Timnas Indonesia harus puas kembali menjadi runner-up dalam gelaran Piala AFF 2020. Dalam 2 leg pertandingan final melawan Thailand di Stadion Nasional Singapura, skor agregat yang diraih 2-6 untuk kemenangan Thailand.

Meski demikian, Timnas Indonesia berhasil mendapat penghargaan Fairplay Team. “Timnas Indonesia dianugerahkan Fairplay Team Award pada gelaran AFF Suzuki Cup 2020. Selamat Garuda!,” tulis akun resmi @pssi melalui Twitter.

Trofi Fairplay Team AFF Suzuki Cup 2020 diterima Kapten tim Indonesia Evan Dimas.

Selain itu, Pratama Arhan berhasil mendapat penghargaan untuk kategori Young Player of the Turnament dan Ricky Kambuaya terpilih sebagai Man of the Match pada laga final leg kedua Piala AFF 2020.

Baca Juga: Film In Time dan Batman Forever Malam ini di Bioskop Trans TV Minggu 2 Januari 2021

Nama Pratama Arhan dan Ricky pun lantas trending di jagat maya. Arhan yang tanggal 21 Desember 2021 lalu genap berusia 20 tahun.

Nama Pratama Arhan memang mencuri perhatian para penggemar bola sejak bergabung dalam Timnas Indonesia.

Bukan kali ini saja Arhan dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik. Dalam liga 1 2021 lalu, Arhan yang bermain untuk PSIS Semarang itu juga dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Minggu 2 Januari 2022, Ada In Memoriam Didi Kempot dan Movie Special Tahun Baru

Sementara itu Ricky Kambuaya tak hanya sekali dinobatkan sebagai Man of the Match pada gelaran Piala AFF 2020. Saat Indonesia melawan Kamboja, Ricky yang kini berusia 25 tahun itu juga terpilih sebagai Man of the Match.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: AFF Suzuki Cup


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah