UII Tambah Profesor dalam Bidang Ilmu Manajemen Pemasaran, Rektor Sampaikan Pesan tentang Kompas Etika

- 12 Juni 2024, 05:28 WIB
Surat Keputusan (SK) Kenaikan Jabatan Akademik Profesor. SK ini diberikan kepada Drs. Anas Hidayat, M.B.A., Ph.D
Surat Keputusan (SK) Kenaikan Jabatan Akademik Profesor. SK ini diberikan kepada Drs. Anas Hidayat, M.B.A., Ph.D /Chandra/portaljogja/

Profil Prof. Drs. Anas Hidayat, M.B.A., Ph.D.

Anas Hidayat meraih gelar Doctor of Philosophy dari Edith Cowan University Australia (2008). Pada jenjang pendidikan sebelumnya, ia menyelesaikan program Master Business Administration dari Central Queensland University Australia (1996) dan menyelesaikan program Sarjana Manajemen di UII (1987). Anas Hidayat mempunyai minat penelitian pada Hubungan Pemasaran, Pemasaran Syariah, dan Produk Bajakan. Selain gelar akademik, dosen Jurusan Manajemen UII ini juga memiliki Sertifikat Pendamping UMKM.

Anas Hidayat merupakan akademisi UII yang aktif dalam publikasi karya ilmiah di berbagai jurnal bereputasi. Seperti di antaranya Antecedents of Customers Loyalty towards Go-Jek Service 17. Anteseden Kepuasan Pelanggan terhadap Niat Beli Ulang, Research Development of Logistics Efficiency (2023), Dynamic Capabilities for Open Innovation: A Typology of Pathways toward Aligning Resources, Strategies and Capabilities (2022), dan The Impact of Digital Marketing: A Systematic Literature Review (2022). Salah satu karya publikasi beliau berjudul Determinants of Revisit Intention Among Indonesian Beauty Clinic Customers in Distribution Beauty Clinic Market The Mediating Role of Trust, sukses mengantarkan beliau menjadi profesor dalam Bidang Ilmu Manajemen Pemasaran dengan total raihan angka kredit sebesar 910 AK

Sosok kelahiran Yogyakarta ini aktif sebagai anggota asosiasi dan organisasi profesional. Di antaranya yakni Indonesia Marketing Association (IMA) Chapter Sleman, Forum Manajemen Indonesia (FMI), dan sebagai Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (2014-2019). Selain itu, Anas Hidayat juga merupakan pendiri dari Center for Indonesian Marketing Studies dan juga Asean Business Institute.

Pemikiran dan gagasan Anas Hidayat juga dituangkan dalam buku. Beberapa karya buku yang diterbitkan dalam 5 tahun terakhir di antaranya yakni Lawfuness Attitudes and Willingness to Buy Product Counterfeiting, Dilema Produk Bajakan Dalam Perspektif Ilmu Pemasaran: Hasil Kajian dan Contoh Proposal Penelitian Pembajakan Produk, dan Digital Technologies for Accelerating Engagement of Newborn Firms Within an Open Innovation Ecosystem.

Selain aktivitasnya sebagai dosen, dalam perjalanan kariernya di UII, Anas Hidayat juga tercatat mengemban amanah di beberapa jabatan. Seperti di antaranya Kepala Divisi Akademik Fakultas Ekonomi UII yang sekarang berganti nama menjadi Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE) UII (1991-1993), Kepala Biro Sumber Daya Manusia UII (1997-1998), Direktur UII Press (1998-2001), Direktur International Program FBE UII (2009-2026), dan Direktur PPM FBE UII (2022-2025).

Kesibukannya di kampus tidak lantas menutup keaktifannya pada organisasi sosial. Beberapa amanah yang diemban oleh Anas Hidayat antara lain sebagai Wakil Ketua Presidium Nasional Pusat Peranserta Masyarakat, Wakil Ketua Tanfidziyah Nahdlatul Ulama (NU) Cabang Yogyakarta, Pembina Ikatan Pelajar Putri NU, Pembina Yayasan Indonesia Down Syndrome Insani, Dewan Pakar, dan Ketua Koperasi Pegawai AMANAH UII.***

Halaman:

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah