Update Aksi Demo Mahasiswa di Jakarta Hari Ini, Berikut Isi Tuntutan Aksi pada DPR dan Pemerintah

- 11 April 2022, 14:59 WIB
Mahasiswa yang menggelar aksi demo 11 April 2022 mulai bergerak ke Gedung DPR.
Mahasiswa yang menggelar aksi demo 11 April 2022 mulai bergerak ke Gedung DPR. /Pikiran Rakyat/ Muhammad Rizky Pradila/

PORTAL JOGJA - Hari ini Senin, 11 April 2022 ribuan mahasiswa Indonesia menggelar aksi demo diJakarta.

Pada hari ini Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar aksi demo ke Kompleks Gedung DPR dan MPR, Jakarta hingga mengakibatkan ruas jalan Gatot Subroto ditutup.

Update demo mahasiswa oleh BEM SI hari ini di Jakarta yang digelar di depan Gedung MPR-DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Senayan, Jakarta Pusat, Senin 11 April 2022 telah banyak tersebar melalui berbagai platform media sosial Bahkan pantauan Portaljogja di YouTube juga banyak video yang beredar soal jalannya aksi siang ini di Jakarta.

Lokasi demo juga ada yang digelar di sekitaran Patung Kuda Arjuna Wijaya, di Jln Medan Merdeka Barat dekat Monumen Nasional, Jakarta Pusat. Cuaca hari ini sempat diguyur hujan. Massa mahasiswa menggelar aksi di depan gedung DPR/MPR.

Baca Juga: Jokowi Menyebut Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 Butuh Anggaran Rp110,4 Triliun

Dalam aksi itu mahasiswa tetap menyatakan menolak wacana penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden. Mereka mendesak DPR agar tak menggunakan hak konstitusinya untuk mengamandemen UUD yang mengatur penundaan pemilu dan memperpanjang masa jabatan presiden.

Berikut daftar 4 tuntutan mahasiswa dalam demo hari ini.

1. Mendesak dan menuntut wakil rakyat agar mendengarkan dan menyampaikan aspirasi rakyat bukan aspirasi partai.

2. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk menjemput aspirasi rakyat sebagaimana aksi massa yang telah dilakukan dari berbagai daerah dari tanggal 28 Maret 2022 sampai 11 April 2022.

Baca Juga: Harga EmasAntam dan UBS pada Awal Pekan di Pegadaian 11 April 2022, Cek Harga Di Sini!

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x