TPS Unik Selama Pilkada Serentak 2020, TPS Anti Corona, Bagikan Jamu dan Solo Berseri Tanpa Korupsi

- 9 Desember 2020, 20:21 WIB
Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menyemprotkan cairan disinfektan saat Pilkada Serentak 2020 di Tempat Pemungutan suara (TPS) 2, Magersari, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (9/12/2020). Sejumlah TPS di Sidoarjo dihias dan dibentuk unik untuk menarik warga agar menggunakan hak pilihnya. ANTARA FOTO/Umarul Faruq/wsj.
Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menyemprotkan cairan disinfektan saat Pilkada Serentak 2020 di Tempat Pemungutan suara (TPS) 2, Magersari, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (9/12/2020). Sejumlah TPS di Sidoarjo dihias dan dibentuk unik untuk menarik warga agar menggunakan hak pilihnya. ANTARA FOTO/Umarul Faruq/wsj. /Umarul Faruq/ANTARA FOTO

PORTAL JOGJA - Penyelenggaran Pemilihan Kepala (Pilkada) Serentak 2020 tidak hanya menentukan nasib sebuah kota/kabupaten untuk kedepannya. Namun, ternyata lebih dari itu. Sebab, masyarakat benar-benar merayakannya sebagai sebuah hajatan rakyat.

Bahkan di tengah pandemi Covid-19 yang masih belum usai ini, kemeriahan pesta rakyat itu tetap ada. Diwujudkan dalam sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) unik dan menggelitik. Disarikan dari Antara, Portaljogja.com pun mencoba untuk merangkum sejumlah TPS unik yang muncul diperhelatan Pilkada Serentak 2020 pada Rabu, 9 Desember 2020.

1. TPS Anti Corona

Pertama, seperti yang ditemui di TPS 15, Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Padang, Sumatera Barat yang menampilkan TPS Anti Corona. Oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) setempat yang mendesain lokasi dengan tema anti corona guna menarik partisipasi warga memilih dalam Pilkada Sumatera Barat 2020.

Baca Juga: BST Kemensos Rp 300 Ribu Segera Cair, Cek Namamu di dtks.kemensos.go.id

“Dekorasi suasana pandemi di TPS sengaja didesain agar warga sadar dengan bahaya Covid-19. Apalagi pemerintah mengimbau kepada seluruh warga untuk mengenakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, serta tidak berkerumun,” kata Ketua TPS 15 Limau Manis Selatan, Agusmanto, di Padang, Rabu.

Menariknya pula di bagian depan TPS ada spanduk bertuliskan: Selamat Datang di TPS 15 Anti Corona dengan latar berwarna ungu. Kemudian dua petugas garda depan TPS menyambut pemilih dengan memakai helm motor yang ditempeli ornamen mirip paku sebagai ilustrasi gambar virus tak lupa memakai pelindung wajah dan masker.

Tidak saja mengenakan helm berbentuk virus, pengelola TPS juga menggantung belasan replika virus berwarna ungu di langit-langit plafon rumah tempat berdirinya TPS tersebut. Hal ini menambah kesan virus corona berterbangan di mana-mana dan mesti diwaspadai.

Kehadiran seorang petugas mengenakan hazmat juga semakin menambah kontras suasana pandemi yang tengah terjadi saat ini. “Kami sengaja mendekorasi TPS agar terlihat berbeda,” imbuhnya.

Baca Juga: Artis Sinetron Sahrul Gunawan Unggul Sementara di Pilkada Kabupaten Bandung

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x