Pilih Mana, Kopi atau Teh Hijau yang Lebih Sehat? Temukan Cara Terbaik untuk Meminumnya!

- 8 April 2021, 04:42 WIB
Kopi atau teh, mana yang lebih sehat?
Kopi atau teh, mana yang lebih sehat? /Bagus Kurniawan/Katrin Hauf/Unsplash

Hilangkan gula. Menambahkan banyak gula, madu, sirup, atau pemanis lainnya ke dalam kopi atau teh akan menjadikan minuman sehat menjadi kurang bergizi.

Triknya, tambahkan kayu manis atau pala ke dalam kopi Anda daripada sirup perasa tertentu.

Rempah-rempah ini dapat membantu mencegah dan mengobati diabetes tipe 2 dan obesitas

Efek kafein dalam kopi dingin lebih tinggi daripada kopi panas. Jadi kalau anda butuh kafein lebih banyak konsumsilah kopi dingin. Begitupula sebaliknya, bila butuh kafein lebih rendah, konsumsilah kopi panas.

Ini juga berlaku bila anda punya maag, kopi dingin lebih aman daripada kopi panas karena memiliki ph yang aman bagi lambung.

Tambahkan jus lemon ke teh Anda. Dalam sebuah penelitian, lemon dan teh hijau menambahkan kekuatan antioksidan dalam tubuh.

Jangan menyeduh teh hijau dengan air mendidih. Diamkan air sebentar hingga suhunya di bawah 90 derajat celcius, baru masukkan ke dalam cangkir berisi teh.

Minum teh ketika hangat lebih berkhasiat daripada ketika dingin. Ingat, jangan minum teh ketika perut kosong karena dapat meningkatkan resiko maag bagi beberapa orang.

Serta jangan meminum teh langsung setelah makan karena dapat menghambat penyerapan zat besi. Berikan jeda sekitar 30 menit setelah makan bila anda hendak meminum teh hijau.

Jadi, mana yang lebih baik?

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah