Bill Gates Pilih Gunakan Android Daripada iPhone, Katanya: Ada Perangkat Microsoft yang Memudahkan Saya

1 Maret 2021, 05:33 WIB
Bill Gates /Reuters

PORTAL JOGJA - Pendiri Microsoft yang sekaligus merupakan salah satu orang terkaya di dunia, Bill Gates, baru-baru ini membuat pernyataan yang cukup mengejutkan mengenai sistem operasi Andriod.

Pernyataan ini dilontarkan Bill Gates saat berpartisipasi dalam sebuah ruang virtual di aplikasi obrolan audio Clubhouse.

Dalam pertemuan virtual itu, Gates membahas mengenai Android vs iOS.

Baca Juga: Liverpool dan Manchester United Bersaing Ketat Datangkan Bek Real Madrid Raphael Varane

Pada kesempatan tersebut Gates juga berterus terang bahwa dirinya lebih menyukai Android daripada iOS.

"Saya sebenarnya menggunakan ponsel Android. Karena saya ingin melacak semuanya," katanya dilansir dari Antara.

Bukan hanya itu saja, dia juga mengatakan bahwa dirinya sering bermain-main dengan iPhone, tapi yang terus dibawanya adalah Android.

Gates secara gamblang juga mengungkapkan alasannya mengapa ia lebih memilih menggunakan Android ketimbang iPhone.

Baca Juga: Pasha Ungu, Jaz, Ikatan Cinta Episode 186 dan Indonesia Idol Top 7 di Jadwal Acara TV RCTI Senin 1 Maret 2021

"Beberapa pabrikan Android melakukan pra-instal perangkat lunak Microsoft yang memudahkan saya. Mereka lebih fleksibel dalam menghubungkan perangkat lunak dengan sistem operasi. Jadi, begitulah akhirnya saya terbiasa," kata dia.

"Anda tahu, banyak teman saya yang menggunakan iPhone, jadi tidak sepenuhnya murni," dia menambahkan.

Sebelumnya pada sebuah wawancara tahun 2019, mengutip dari MacRumors, Gates mengakui bahwa kekalahan Microsoft dari Android sebagai platform ponsel pintar non-Apple adalah "salah satu kesalahan terbesar sepanjang masa" untuk perusahaan Microsoft. ***

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler