Rp 3,5 Miliar Dana Zakat di Kota Yogyakarta untuk Penanganan Covid-19

- 3 Desember 2020, 21:12 WIB
Baznas Banten
Baznas Banten /Tangkap layar twitter Baznas Banten/

PORTAL JOGJA - Baznas Kota Yogyakarta sudah mendistribusikan Rp 3,5 miliar hingga memasuki triwulan keempat. Dana yang didapat dari pengelolaan zakat, infak, dan sodaqoh (ZIS) serta sosial keagamaan lainnya itu didistribusikan untuk penanganan Covid-19 di Kota Pelajar.

“Hingga memasuki triwulan keempat, kami sudah sudah mendistribusikan Rp 3,5 miliar untuk membantu penanganan Covid-19,” kata Ketua Baznas Kota Yogyakarta Syamsul Azhari, di sela penyerahan bantuan triwulan empat di Masjid Pangeran Diponegoro, Kompleks Balaikota Yogyakarta, Kamis, 3 Desember 2020.

Baca Juga: Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah Positif Covid-19

Adapun hingga November 2020 pihaknya telah mengumpulkan ZIS sebesar Rp 4,9 miliar. Dari jumlah itu, yang sudah ditasyarufkan sesuai dengan syari serta ketentuan, terutama dalam hal mendukung Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menangani Covid-19 sebesar Rp 3,5 miliar.

Pada pendistribusian triwulan keempat kali ini, ungkapnya, yang disalurkan mencapai sekitar Rp 704 juta. Sebagian besar juga disalurkan untuk membantu penanganan pandemi di Kota Pelajar.

Di antaranya beasiswa bagi keluarga kurang mampu sebesar Rp 243 juta, bantuan santri Rp 247 juta, santunan tim medis di RS Jogja Rp 10 juta, bantuan logistik dan wastafel di tiga sekolah maupun bantuan logistik untuk pengungsi Merapi.

Lebih lanjut dia menambahkan, mayoritas pentasyarufan hasil pengumpulan ZIS maupun sosial keagamaan lainnya memang ditujukan dalam penanganan Covid-19. Terutama menyangkut dampak sosial yang dirasakan oleh masyarakat.

Baca Juga: Lowongan Kerja Sebagai Barista di Kopi Ramban

“Pada rencana kerja tahun 2021 yang kami susun pun, kami melibatkan Pemkot serta lembaga terkait agar nanti bisa kembali sejalan,” papar dia.

Selain penyaluran bantuan, pada kesempatan tersebut Baznas Kota Yogyakarta juga menjalin kerja sama dengan BRI Syariah serta Universitas Ahmad Dahlan (UAD).

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x