Ganda Putra Bagas dan Fikri Juarai All England 2022, Diwanti-wanti Jangan Sombong dan Cepat Puas

- 21 Maret 2022, 05:31 WIB
Indonesia berhasil meraih satu gelar juara dan runner up pada nomor ganda putra All England 2022.
Indonesia berhasil meraih satu gelar juara dan runner up pada nomor ganda putra All England 2022. /Foto : Instagram @badminton.ina/

PORTAL JOGJA – Pasangan ganda putra Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri kembali membuktikan perjuangan mereka hingga akhirnya sukses menjuarai All England 2022. Gelar juara ini mereka raih setelah menundukkan finalis Indonesia pasangan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan.

Seperti saat berhasil melaju hingga final, baik Bagas maupun Fikri mengaku masih belum percaya mereka berhasil menjuarai All England 2022. Apalagi keikutsertaan mereka di All England 2022 merupakan debut pertama mereka di ajang tersebut.

“Saya masih belum bisa berkata-kata, terharu, tidak percaya, senang dan bangga campur aduk jadi satu,” ujar Bagas seperti dikutip Portal Jogja dari laman PBSI.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Senin 21 Maret 2022: Anak Jalanan, Turis Nekadz dan Film The Purge Election Year

Saat mereka berhasil memungkasi pertandingan dan menjadi pemenang, Fikri tak kuasa menahan haru hingga menangis. 

“Saya terharu sampai keluar air mata tidak bisa ditahan karena tidak menyangka bisa juara di sini,” ungkap Fikri.

Di babak final yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham itu, Bagas/Fikri berhasil unggul straight gim langsung dengan skor 21-19 dan 21-13.  

Pasangan Ahsan dan Hendra menyatakan, junior mereka telah tampil bagus dan layak menjadi juara. Meski salah satu faktor kurang maksimalnya permaikan Ahsan dan Hendra adalah cedera betis yang dialami Ahsan, namun ia justru tak mau menganggapnya sebagai alasan. 

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Senin 21 Maret 2021 : Bocah Petualang, Si Otan, dan Indonesiaku

“Saya tidak mau berbicara tentang cedera saya, Bagas/Fikri memang bermain sangat bagus. Mereka pantas mendapatkannya. Saya harap mereka bisa konsisten ke depannya, jangan cepat puas dan terus bekerja keras,”kata Ahsan seperti dikutip PBSI.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah