Sumak Info! Betulkah Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi PPPK Guru Tahap I Hari Ini?

- 1 Oktober 2021, 08:14 WIB
Tangkapan layar link pengumuman hasil Kompetensi PPPK Guru tahap 1.
Tangkapan layar link pengumuman hasil Kompetensi PPPK Guru tahap 1. /gurupppk.kemdikbud.go.id

PORTAL JOGJA - Peserta Seleksi Kompetensi PPPK Guru saat ini masih menunggu pengumuman resmi dari Kemendikbudristek terkiat siap yang bakal lolos dan diangkat dari ASN melalui PPPK.

Rencana awal pengumuman adalah hari Jumat, 24 September 2021. Namun saat rapat kerja dengan DPR RI, Mendukbudristek mendapatkan masukan agar penguman ditunda sementara untuk perbiakan dan pengolahan data.

Kemendkbudristek kemudian mengirimkan surat resmi kepada Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) BKN untuk menunda pengumuman.

Selain itu Mendikbudristek Nadiem Makarim juga sudah membocorkan info bila seleksi tahap I ini sudah ada sekitar 100 ribu PPPK Guru yang diterima.

Baca Juga: Guru Honorer Swasta Bersiap Ikut Seleksi PPPK Guru Tahap II, 100 Ribu Peserta Lolos Tahap I

Meski belum ada info remsi kapan pengumuman seleksi, sudah beredar kabar bahwa pengumuman akan dilakukan secepatnya pada awal bulan Oktober ini.

Kapan pengumuman hasil Seleksi Kompetensi PPPK Guru tahap I? Apakah Jumat 1 Oktober 2021 hari ini?

Seperti diketahui, pengumuman hasil Seleksi Kompetensi mundur dari jadwal yang telah ditetapkan.

Awalnya pengumuman akan dilaksanakan tangga 24 September 2021 lalu, namun diundur dengan alasan masih melakukan pendataan dan pencocokkan data terkait afirmasi.

Belum ada informasi resmi terkait diumumkannya tahap I hari ini.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x