Kenali Cara Kerja Side Stand Switch, Fitur Keamanan di Skutik Honda, Pemotor Wajib Tahu!

- 21 Oktober 2021, 20:37 WIB
https://portaljogja.pikiran-rakyat.com/lifestyle/pr-252848089/pppkm-turun-level-kemenparekraf-sosialisasi-panduan-even-seni-budaya-di-yogyakarta
https://portaljogja.pikiran-rakyat.com/lifestyle/pr-252848089/pppkm-turun-level-kemenparekraf-sosialisasi-panduan-even-seni-budaya-di-yogyakarta /Astra Honda Motor Yogyakarta

Fitur ini dikembangkan dengan sederhana namun tepat guna. Cara kerjanya, pada komponen side stand switch terdapat saklar yang terhubung secara langsung dengan Engine Control Module (ECM).
"Jika standar samping turun, maka otomatis ECM akan memutus pengapian mesin sehingga mesin mati atau tidak dapat dihidupkan," katanya.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem FF Terbaru 22 Oktober 2021: Segera Klaim Ada Banyak Hadiah Menarik

Mengingat posisinya yang ada di bagian bawah, side stand switch telah dirancang anti air. Sehingga pengendara tidak perlu khawatir akan terjadinya hubungan arus pendek atau korseleting meski sedang berkendara di bawah guyuran hujan atau sedang melibas genangan air.

“Dengan disematkannya fitur ini, diharapkan mampu menekan risiko kecelakaan akibat menaikkan standar samping saat mulai berkendara serta mencegah sepeda motor jalan sendiri saat tuas gas terputar secara tidak sengaja ketika sedang berhenti dengan kondisi mesin menyala.” kata Danang Priyo Kumoro memberikan tips singkatnya. ***

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah